Ciptakan Keterbukaan Informasi Kepada Masyarakat Pencari Keadilan, PA Kuala Kurun Sediakan Berbagai Brosur Informasi
Kuala Kurun│pa-kualakurun.go.id
Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II terus berbenah dalam memberikan pelayanan prima dan terbaiknya kepada masyarakat pencari keadilan yang datang ke Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II. Salah satu bentuk komitmen PTSP Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II terhadap kemudahan dan keterbukaan informasi di Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II ialah dengan penyediaan berbagai media informasi salah satunya brosur informasi.
Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II kembali melengkapi berbagai layanan brosur informasi tentang segala pelayanan yang ada seperti halnya brosur terkait informasi persyaratan dan pelayanan pendaftaran perkara, brosur aplikasi e-Court, brosur layanan PTSP, hingga yang terbaru tentang brosur aplikasi layanan I – Cepat, Pembuatan Rekening Cepat (PEREKAT), pos bantuan hukum (POSBAKUM) hingga Jaminan Perlindungan Hak – Hak Perempuan dan Anak Pasca Perceraian.
Adriansyah, S.H.I. selaku Ketua Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II Saat di temui Tim Redaksi menjelaskan bahwa dengan adanya berbagai brosur yang tersedia di PTSP adalah sebagai media untuk informasikan bagi masyarakat yang hadir di Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II terkait segala bentuk produk atau layanan yang ada di Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II. Harapannya masyarakat dapat semakin mudah mengakses segala informasi yang berkaitan dengan Pengadilan Agama Kuala Kurun Kelas II dan bentuk komitmen untuk mewujudkan pelayanan prima kepada masyarakat.
“Bravo PA Kuala Kurun!” (UN - TI)