Jakarta | pta-jakarta.go.id (05/08)
Tim Pembangunan ZI PTA DKI Jakarta dengan silih berganti memaparkan powerpoint pelaksanaan zona integritas pada masing-masing area, dari Area I sampai dengan Area 6, semua area telah menampilkan progres masing-masing area yang dan dikroscek bersama oleh Ketua, Wakil Ketua, Panitera dan Sekretaris serta Tim Area lainnya di ruang Command Center PTA DKI Jakarta.
Ketua PTA DKI Jakarta, Dr. H. M. Syarif Mappiasse, S.H., M.H. dalam arahan dan petunjuknya meminta agar semua area menampilkan data before dan after serta benefits & uses sehingga memuncul paparan berkualitas, oleh karena itu diperlukan materi presentasi variatif, menyajikan berbagai jenis media (gambar, video, grafis) dan presentasi juga menyajikan “bukti” keberhasilan peningkatan pelayanan dari “inovasi” yang telah dibuat.
Pelayanan publik yang diperlukan Pengadilan Tinggi Agama DKI Jakarta untuk menuju WBBM harus berorientasi pelayanan yang cepat, sederhana, responsif, mudah diakses, biaya ringan, dan inovatif. Selanjutnya kualitas pelayanan dan serangkaian inovasi yang disajikan kepada para pencari keadilan agar bermanfaat dan berkelanjutan. Ayo wujudkan PTA DKI Jakarta Berintegritas dan Berwibawa menuju tangga Juara WBBM. (Drm.MY.humas.pta.dki)