Buku Tamu PA Sengeti Gunakan Aplikasi Komputer
Tampilan aplikasi buku tamu PA Sengeti
Muaro Jambi | pa-sengeti.go.id.
Tim Teknologi Informasi (TI) Pengadilan Agama (PA) Sengeti, Rabu (8/7/2020) kemarin kembali meluncurkan sebuah aplikasi guna mendukung era modernisasi dan komputerisasi di pengadilan.
Aplikasi ini diberi nama “Buku Tamu PA Sengeti Klas IB” yang ditempatkan pada ruang lobi. Dengan aplikasi ini maka tamu yang berkunjung ke PA Sengeti tidak perlu lagi menulis informasi kunjungan secara manual pada buku yang biasa disediakan.
Tamu yang berkunjung ke PA Sengeti dengan berbagai keperluan kini cukup mengisikan data kunjungan pada aplikasi Buku Tamu melalui perangkat komputer yang tersedia.
Ketua Tim TI PA Sengeti Andi Mia Ahmad Zaky kepada redaksi menjelaskan bahwa aplikasi buku tamu PA Sengeti merupakan refleksi dari era baru pengadilan yang modern dan ter-komputerisasi.
“Salah satu manfaat yang bisa dirasakan adalah kita bisa dengan mudah membuat rekapitulasi daftar penerimaan tamu dari informasi yang diisikan tamu pada aplikasi ini, seperti tanggal bertamu, nama pribadi tamu, nama instansi atau lembaga serta tujuan bertamu ” urai Zaky.
(riadh/jurdilaga pa sengeti)