Buku Induk dan Jurnal Keuangan Jadi Obyek Pemeriksaan Ketua PA Bengkalis
KPA Bengkalis, Drs. Faizal Kamil, SH.,MH memeriksa langsung buku induk/jurnal keuangan setelah Waka & Pansek melaporkannya.
Bengkalis | www.pa-bengkalis.go.id
ABS “Asal Bapak Senang” terhadap laporan para staf, istilah ini tidak berlaku bagi Ketua PA Bengkalis yang kesehariannya selalu memonitor Tupoksi jajaran PA Bengkalis. Salah satu Obrik “obyek pemeriksaan” berikutnya sekarang tertuju kepada buku Induk Keuangan dan jurnal keuangan, yang dipegang langsung oleh Kamarizzaman dan Junainah.
Hasil pengawasan regular dari HAWASBID PA Bengkalis telah dilaporkan, bahkan Waka PA Bengkalis pun sudah memberikan laporan tertulis kepada Ketua PA Bengkalis tentang kinerja bagian keuangan perkara, dikarenakan hasil akhir (Finishing) setelah dilihat dan di cek ternyata masih ada juga kekeliruan seperti banyaknya coretan.
Petugas yang menangani buku Indu Keuangan dan Jurnak Keuangan telah membawa seluruh buku/jurnal tersebut ke ruang KPA Bengkalis untuk memerintahkan kembali kepada Pansek PA Bengkalis untuk memperbaiki melalui berbagai macan caranya, tanpa merusak buku/jurnal tersebut.
Lebih lanjut lagi penbinaan KPA Bengkalis dalam hal keuangan perkara, untuk pelaporan serta berbagai macam pertanggungjawabannya, sangat tergantung dengan “Team Work” yaitu kerja tim dari Ketua Majelis, PP, JSP, Kasir, petugas pencatat buku induk keuangan, jurnal keuangan dan Pansek, salah satu saja bermasalah, maka akan salah semua pelaporan serta pertanggung jawabannya.
Apapun yangterjadi, kita sikapi dengan bijak, oleh karennya sekitar bulan Mei 2013 tim Hatibinwasda PTA Pekanbaru akan turun atau berkunjung ke PA Bengkalis untuk memberikan Pembinaan dan pengawasan, kita harus siap dengan segalanya apakah temuan-temuan ekspose, maupun pembinaan lebih lanjut yang ditujukan kepada Hakim, Kepaniteraan, Kesekretariatan dll.
Dengan demikian obrik dari Ketua PA Bengkalis merupakan motivasi bagi kita semua, terutama bagian yang terkait langsung dengan keuangan perkara, disebabkan fakta ini biasanya paling sensitif, dan paling sering dijadikan kajian pemeriksaan, ujar pak Ketua PA Bengkalis.
(tim redaksi PA Bengkalis)