logo web

Dipublikasikan oleh PA Tangerang pada on .

 Banjir Prestasi PA Tangerang Raih Penghargaan PTA Award sebagai Pengadilan Agama Kelas I.A. terbaik se-wilayah PTA Banten

Serang, 15 Mei. Pengadilan Agama Tangerang kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih berbagai penghargaan atas kinerja dan dedikasinya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Penghargaan ini merupakan pengakuan atas komitmen Pengadilan Agama Tangerang dalam menjaga profesionalisme dan integritas dalam menjalankan tugas-tugas peradilan.

 

 

Pengadilan Agama Tangerang telah meraih beberapa penghargaan yang menunjukkan prestasi yang signifikan. Penghargaan yang diraih oleh Pengadilan Agama Tangerang meliputi beberapa kategori, antara lain :

 

Prestasi Juara 1 adalah sebagai berikut :

 

1.            Juara 1 Satuan Kerja dengan Inovasi Terbaik

 

2.            Juara 1 Satuan Kerja dengan Kinerja Kepaniteraan Terbaik

 

3.            Juara 1 Satuan Kerja dengan IKPA DIPA 01 Terbaik

 

4.            Juara 1 Satuan Kerja dengan Berita Terbanyak pada Website dan Instagram

 

5.            Juara 1 Satuan Kerja dengan Implementasi e-Keuangan Terbaik

 

6.            Juara 1 Satuan Kerja dengan Penyelesaian Perkara melalui SIPP Terbaik

 

7.            Juara 1 Satuan Kerja dengan SAKIP Terbaik (Nilai LHE SAKIP Tertinggi)

 

8.            Juara 1 Satuan Kerja Terbaik dalam Ketepatan Waktu Pengiriman Berkas Perkara Banding

 

9.            Juara 1 Satuan Kerja Terbaik dalam Pemutakhiran Data Sikep Terlengkap

 

Sementara untuk  juara 2, Pengadilan Agama meraih prestasi pada kategori :

 

1.            Juara 2 Satuan Kerja dengan Implementasi e-Court dan e-Litigasi Terbaik

 

2.            Juara 2 Satuan Kerja dengan Mediasi Terbanyak

 

3.            Juara 2 Satuan Kerja LHKPN & LHKASN Tercepat dan Terlengkap

 

Untuk juara 3, pengadilan agama tangerang meraih prestasi pada kategori sebagai berikut :

 

1.            Juara 3 Satuan Kerja dengan IKPA DIPA 04  Terbaik

 

2.            Juara 3 Satuan Kerja Terbaik dalam Tindak Lanjut Hasil Pengawasan Daerah

 

Dari 15 kategori yang ditetapkan Pengadilan Tinggi Agama Banten, Pengadilan Agama Tangerang Banjir Penghargaan,  posisi Juara 1 pada 9 kategori, posisi Juara 2 pada 3 kategori dan posisi juara 3 pada 2 kategori sehingga membawa Pengadilan Agama meraih  “Pengadilan Agama Terbaik se-Wilayah Pengadilan Tinggi Agama Banten Tahun 2023”

 

 

Pengahargaan atas seluruh Prestasi Pengadilan Agama Tangerang diserahkan oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Banten, Helmy Thohir  kepada Ketua Pengadilan Agama Tangerang, Suryadi yang didampingi oleh Wakil Yang Ariani, Panitera Saiful Bahry dan Sekretaris Hana yang merupakan Role Model Pengadilan Agama Tangerang.

 

Prestasi ini bukanlah hasil kerja individu melainkan hasil kerja dari tim yang solid. Prestasi ini adalah hasil kolaborasi semua bagian karena Kolaborasi merupakan kunci penting dalam mencapai prestasi yang signifikan. Dengan demikian, kolaborasi yang sehat, fokus pada kebaikan bersama, dan mengutamakan hasil kerja yang baik bagi seluruh tim, telah membuktikan diri sebagai kunci utama dalam mencapai prestasi yang signifikan dalam berbagai bidang ujar Suryadi ketua PA Tangerang

 

Acara pemberian Penghargaan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Banten merupakan bentuk apresiasi kepada satuan kerja dibawahnya yang dapat memberikan semangat untuk berkinerja lebih baik dan berdampak positif pada keberhasilan organisasi.

 

Acara ini di selingi dengan penampilan hiburan paduan suara persembahan dari Pengadilan Agama Serang dan diakhiri denga foto bersama.

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice