logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Bahas Status Tanah, Ketua PA Negara Bertemu Ketua PN Kandangan

Negara | pa-negara.go.id

Rabu (19/02/ 2014),  sekitar jam 09.15 Wita, Ketua PA Negara Drs Hafiz MH didampingi Pansek Drs H Almuna, Ketua BMN dan Wasek Kaspul Anwar SH mengadakan kunjungan ke PN Kandangan.

Rombongan dari PA Kangdangan ini memperkenalkan diri sekaligus membicarakan status tanah yang berada di Jalan Negara- Kandangan Desa Banjarbaru RT 03/II Kecamatan Daha Selatan Kab. Hulu Sungai Selatan.

Sesampai di Kantor PN Kandangan, KPA Negara disambut langsung oleh KPN, Pejabat Kepaniteraan dan Sekretariat PN Kandangan, pertemuan tersebut diadakan di ruang kerja Ketua Pengadilan Negeri Kandangan Kab. Hulu Sungai Selatan.

Drs Hafiz M H memperkenalkan diri bahwa beliu dari tanggal 22 Januari 2014 kemarin telah sah dilantik menjadi KPA Negara yang sekarang, sambil canda gurau KPN Kandangan juga baru 1 tahun 4 bulan jalan menduduki jabatan,  Dari perbincangan tersebut telah jelas bahwa Ketua Pengadilan Negeri Kandangan menyerahkan kepemilikan Hak Tanah dan Bangunan tersebut Kepada Ketua Pengadilan Agama Negara,  tanah tersebut sudah bersertifikat An. Pemerintah Republik Indonesia Cq. Mahkamah Agung RI dengan Nomor NIB 17.04.03.14.00028  luas  tanah  1445 M2.

KPN Kandangan berharap tanah tersebut dapat dipergunakan sebagaimana mestinya, Dalam pertemuan tersebut KPA Negara mengucapkan terima kasih kepada KPN Kandangan atas penyerahan tanah tersebut, selanjutnya akan dilaporkan ke Pimpinan PTA Banjarmasin, dan kelanjutannya  KPA dan KPN berharap agar bekerjasama dalam pengurusan sampai selesai nantinya.

Setelah selesai KPA Negara mengajak untuk Photo bersama. tampak dari kiri Wasek, Pansek, KPA Negara dan terus kekakan KPN dan Pansek PN Kandangan.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice