logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Bahas Persoalan Daerah, Gubernur Libatkan Ketua PTA Jambi

Ketua PTA Jambi, Drs. H. Muzani Zahri, SH., MH, bersama Forkompimda dan beberapa pimpinan lembaga vertikal di rumah Dinas Gubernur Jambi, Selasa (5/6/2013). Sesaat menjelang acara dimulai.

Jambi | pta-jambi.go.id

Gubernur Jambi, Hasan Basri Agus (HBA) secara khusus mengundang Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi, Drs. H. Muzani Zahri, SH, MH ke rumah dinasnya, Selasa (05/06/2013).

Selain Ketua PTA Jambi, juga hadir, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Kapolda Jambi, Korem Garuda Putih, Kepala Kejaksaan Tinggi, Ketua Pengadilan Tinggi Negeri  Jambi dan Sekretaris Daerah Provinsi Jambi.

Dalam pertemuan yang dimulai pada pukul 07.00 WIB tersebut, berbagai persoalan yang terjadi di wilayah Provinsi Jambi dibahas secara bersama-sama. Semua unsure Forum Komunikasi Pimpinan daerah dan pimpinan lembaga vertikal tersebut diberikan kesempatan untuk menyampaikan masukan kepada pemerintah Provinsi Jambi.

Beberapa persoalan yang menjadi inti bahasan pada pertemuan ini adalah pengamanan daerah menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah Kota Jambi dan sejumlah kasus Penambangan Emas, baik yang tanpa izin maupun yang memiliki izin.

‘’Saya mengucapkan terimakasih kepada Forkompimda dan pimpinan lembaga vertikal yang telah hadir memenuhi undangan, saya berharap banyak, kita bisa bertukar fikiran, agar pemerintah Provinsi Jambi dapat menyerap banyak informasi dan masukan,’’ ujar Gubernur Jambi pada pertemuan kali ini.

Ketua PTA Jambi, Drs. H. Muzani Zahri, SH., MH, dihadapan Gubernur, Forkompimda dan sejumlah pimpinan lembaga vertikal tersebut, menyampaikan wewenang PTA tidak ada kaitannya dengan hal ini. Hanya saja, selaku pimpinan lembaga vertikal dirinya tetap mendukung upaya penertiban dan pengecekan secara langsung pertambangan emas tersebut.

’’Kita harus mencari tahu lebih jauh persoalan ini, sejauh mana persoalan ini, bagaimana dengan izin operasionalnya, dan beberapa persoalan yang berkaitan harus segera dituntaskan,’’ ujarnya. (Nop/Jurdilaga PTA Jambi)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice