Assesment Observasi Pelaksanaan Apm di Pengadilan Agama Binjai
Binjai │ www.pa-binjai.go.id
Rabu, tanggal 15 Desember 2021 pukul 09.00 Wib Pengadilan Agama Binjai kedatangan Tim Assesor APM Ditjen Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI yaitu Bapak H. Zulfikar Arif Rahman Purba, S.H., M.M. dan Ibu Endah Purnamasari, S.Kom., yang berdasarkan Surat Tugas 461/DJA.3/ST/12/2021 tanggal 9 Desember 2021 akan melaksanakan Assesment Telusur Dokumen dan Observasi Akreditasi Penjaminan Mutu Tahun 2021. Kedatangan mereka disambut hangat oleh Ketua Pengadilan Agama Binjai Ibu Helmilawati, S.H.I., M.A. dan seluruh aparatur Pengadilan Agama Binjai.
Setelah berbincang-bincang di Ruang Ketua Pengadilan Agama Binjai, Assesor langsung melaksanakan tugas untuk melaksanakan observasi. Bapak H. Zulfikar Arif Rahman Purba, S.H., M.M. langsung melaksanakan telusur dokumen APM Pengadilan Agama Binjai dengan didampingi oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Binjai Bapak Mhd. Taufik, S.H.I. selaku Ketua Tim Penjaminan Mutu Pengadilan Agama Binjai. Sedangkan Ibu Endah Purnamasari, S.Kom. juga melakukan observasi terhadap kebersihan dan kerapian ruang, sarana dan prasarana, serta lingkungan Kantor Pengadilan Agama Binjai. Setelah melaksanakan telusur dokumen, Bapak H. Zulfikar Arif Rahman Purba, S.H., M.M. juga ikut melaksanakan observasi terhadap kebersihan dan kerapian ruang, sarana dan perasaran, serta lingkungan Kantor Pengadilan Agama Binjai. Beliau juga melakukan tanya jawab kepada aparatur Pengadilan Agama Binjai, seperti implementasi SOP kepada petugas meja informasi Pengadilan Agama Binjai.
Selanjutnya sekitar pukul 15.30 Wib dilaksanakan ekspos atas hasil observasi di Ruang Sidang I Pengadilan Agama Binjai, yang dihadiri oleh pimpinan dan pegawai Pengadilan Agama Binjai. Dalam sambutannya Ketua Pengadilan Agama Binjai mempersilahkan Assesor untuk memaparkan hasil observasi yang telah dilaksanakan tersebut. Dalam paparannya Bapak H. Zulfikar Arif Rahman Purba, S.H., M.M. menjabarkan hal-hal yang menjadi temuannya, baik hasil assessment telusur dokumen maupun hasil observasi lainnya. Kemudian Ibu Endah Purnamasari, S.Kom. pun memaparkan hasil temuannya terkait implementasi 5R dan IN yaitu Ringkas, Rapi, Rawat, Resik, Rajin, Indah dan Nyaman. Keduanya meminta agar temuan-temuan yang telah disampaikan dapat ditindaklanjuti dalam waktu yang lama.
Kemudian dilanjutkan dengan pendandatangan dan penyerahan kontrak kinerja Pengadilan Agama Binjai. Atas temuan dari observasi tersebut Ketua Pengadilan Agama Binjai berkomitmen akan menindaklanjuti secepatnya. Tak lupa beliau mengucapkan terima kasih kepada Assesor yang telah melaksanakan obsevasi APM di Pengadilan Agama Binjai. “Saya dan seluruh Tim Penjaminan Mutu Pengadilan Agama Binjai berkomitmen akan menindaklanjuti hasil temuan observasi ini secepatnya”, ujar beliau. (Tim IT PA Binjai)