Akhirnya Eksekusi di PTA Medan Terjadi Juga

Medan | PTA Medan
Disaksikan oleh puluhan pasang mata, mulai YM. Bapak Ketua PTA Medan beserta para Hakim Tinggi, seluruh jajaran yang hadir pada hari ini, Rabu (15/4/15) sekitar pukul 10.35 Wib akhirnya eksekusi yang dilakukan oleh dinas PU Jasamarga Provinsi Sumatera Utara terlaksana juga.
Dengan didampingi beberapa orang pekerja, sebuah eskavator berwarna kuning yang diberi tanda striker dari PU dengan garangnya melakukan eksekusi terhadap sebagian gedung Pengadilan Tinggi Agama Medan yaitu berupa pagar, tiang bendera serta halaman yang selama ini digunakan untuk tempat parkir mobil pegawai.
Tampak wajah para Yang Mulia serta jajaran PTA Medan rona kesedihan, karena selain hilangnya keindahan gedung kantor yang selama ini tertata dengan indah dan rapi juga tidak ada lagi halaman sebagai tempat memarkirkan mobil.
Eksekusi ini adalah merupakan implementasi dari kebijakan yang sejak sekitar 10 tahun lalu telah dirancang oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Utara berupa pelebaran jalan disepanjang jalan Kapten Sumarsono yang saat sekarang ini sudah setiap hari mengalami kemacetan parah yang disebabkan padaatnya kendaraan truk-truk dengan tonese yang sangat berat, selain untuk mengurangi kemacetan, serta juga mendukung program pembangunan Mebidang (Medan Binjai Deliserdang).
Kini…… kantor Pengadilan Tinggi Agama Medan sudah tidak punya halaman lagi, ditambah juga dengan pagar yang telah roboh….tentu sangat menambah miris keadaan gedung tersebut.
Gedung Pengadilan Tinggi Agama Medan sebelum dan sesudah dieksekusi
Adapun harapan seluruh jajaran PTA Medan untuk waktu yang tidak terlalu lama kiranya Mahkamah Agung berkenan memperhatikan keadaan gedung kebanggaan lingkungan Peradilan Agama di Sumatera Utara yang sudah sangat layak dan mendesak untuk direlokasi…..
Semoga………