logo web

Dipublikasikan oleh Iwan Kartiwan pada on . Dilihat: 1886

Kunjungan Tim Monitoring Pelayanan Satu Pintu di Pengadilan Agama Purbalingga

Purbalingga | www.purbalingga-go.id (16/12/2014)

Selasa, 16 Desember 2014 Pengadilan Agama Purbalingga kedatangan tamu tim monitoring pilot project pelayanan satu pintu dari Mahkamah Agung RI dan BAPPENAS dalam hal ini dihadiri oleh:

  1. Direktur Hukum dan Hak Azasi Manusia Badan Perencanaan Nasional
  2. Direktur Administrasi Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung Republik Indonesia
  3. Kepala Bagian Perencanaan Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung Republik Indonesia
  4. Kepala Sub Bagian Perencanaan Mahkamah Agung Republik Indonesia
  5. Kepala Seksi Bimbingan I Direktorat Pembinaan Administrasi  Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung Republik Indonesia
  6. Kepala Bagian Perencanaan Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung Republik Indonesia
  7. Kepala Sub Bagian Keuangan Pengadilan Tinggi Agama Semarang

Maksud kedatangan tim tersebut adalah dalam rangka mempersiapkan Pengadilan Agama Purbalingga sebagai pilot project pengadilan agama di Indonesia.

Kedatangan tim disambut oleh Ketua Pengadilan Agama Purbalingga, Wakil Ketua , panitera/sekretais dan karyawan/karyawi Pengadilan Agama Purbalingga. Setelah berbincang-bincang, tim langsung observasi ke dalam ruang kerja karyawan/karyawati sekaligus menyaksikan proses pelayanan satu pintu dalam pendaftaran perkara beserta semua kelengkapannya.

Tim juga berkesempatan mewawancarai petugas pelayanan, para pencari keadilan dan advokat yang kebetulan hadir menjalani sidang pada hari itu. Setelah istirahat acara dilanjutkan dengan ekspose hasil observasi tim pada pukul 13.30 WIB.

Acara dipandu oleh Kabag Perencanaan MARI Drs. H. Arifin Samsurijal, SH. dimulai dengan pemaparan sekilas profile Pengadilan  Agama Purbalingga oleh KPA Purbalingga H. Hasanuddin, SH.MH. Kemudian dilanjutkan dengan presentasi pelayanan satu pintu dan proses penyelesaian perkara yang disampaikan oleh Wakil Ketua Drs. H. Mahmud HD. MH.

Direktur Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Bappenas, Arif Christiono Subroto, SH.,MSI. dalam tanggapannya menyatakan kepuasannya atas sistem informasi yang digunakan dalam pelaksanaan pelayanan satu pintu yang telah dilaksanakan oleh Pengadilan Agama Purbalingga.

“Semakin banyak informasi yang dapat diakses oleh pencari pengadilan maka pelayanan akan semakin baik”, ujarnya. Saya terkesan dengan fitur-fitur pelayanan yang ada termasuk adanya barcode yang dapat digunakan pencari keadilan baik untuk antrian sidang maupun informasi perkara yang sedang dan telah berjalan, fotokopi gratis untuk kelengkapan proses pembuktian, sms gateway termasuk pula air mineral dalam kemasan yang diberikan secara cuma-cuma kepada pencari keadilan.

Sementara itu Prahesty Pandanwangi, SH. Kasub. Direktorat Hukum Bappenas dalam tanggapannya menyampaikan pula kepuasannya terhadap pelayanan berbasis sistem informasi. “Tanpa bantuan sistem informasi akan sulit bagi aparat pengadilan agama untuk menyelesaikan tugas-tugasnya dengan cepat dan akurat”, ujarnya.

Lebih lanjut Prahesty mengingatkan Pengadilan Agama Purbalingga terus meningkatkan pelayanannya dengan inovasi-inovasi yang dapat memberikan kepuasan kepada masyarakat, sesuai program pemerintah lima tahun kedepan yang masih menfokuskan bantuan hukum kepada masyarakat khususnya masyarakat miskin dan tertinggal.

Acara ditutup dengan ucapan selamat olem Team kepada Ketua Pengadilan Agama Purbalingga dan jajarannya atas prestasi yang dicapai dengan harapan untuk tetap menjaga kontinuitas pelayanan serta terus meningkatkan pelayanan. (md)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice