logo web

Dipublikasikan oleh Admin Badilag pada on . Dilihat: 434

Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Raih Predikat A Empat Tahun Berturut - turut LKjIP

lkjip01

Selasa, 24 Oktober 2023 bertempat di Badilag Command Center, Sekretaris Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Arief Hidayat memimpin rapat Evaluasi Laporan Akuntabilita Kinerja Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama, dalam rapat tersebut Arief Hidayat menyampaikan apresiasi yang sebesar besarnya terhadap pencapaian hasil evaluasi akuntabilitas kinerja Ditjen Badilag dan satker dibawahnya. Hadir pula dalam rapat pejabat eselon III dan IV serta pelaksana pada Sekretariat Ditjen Badilag.

Apresiasi yang diberikan oleh Arief Hidayat selaku Sekretaris Direktorat Jenderal badan Peradilan Agama didasari oleh surat dari Badan Pengawas Mahkamah Agung RI nomor 1505/BP/PW1.1.1/IV/2023 tentang Laporan Hasil Evaluasi Auntabilitas Kinerja Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI. Dalam surat tersebut didapati hasil bahwa Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama memperoleh nilai A (Memuaskan) pada tahun 2023. Dan ini menandakan sudah empat tahun berturut - turut Ditjen Badilag memperoleh nilai A. “Terima kasih kepada seluruh teman - teman yang sudah bekerja keras sehingga kita mencapai hasil Evaluasi AKIP yang membanggakan, tetap semangat dan kita tingkatkan terus” ungkap Arief Hidayat.

Evaluasi Akuntabilitas Kinerja yang dilakukan oleh Badan Pengawasan dimaksudkan untuk memperoleh informasi terkait implementasi SAKIP (Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah), menilai tingkat implementasi SAKIP dan tingkat akuntabilitas kinerja, memberikan saran dan perbaikan untuk peningkatan AKIP (Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah) serta memonitoring tindak lanjut rekomendasi hasil evaluasi pada periode sebelumnya. Pelaksanaan evaluasi tersebut dilaksanakan terhadap 4 (empat) komponen kinerja meliputi Perencanaan Kinerja, Pengukuran Kinerja, Pelaporan Kinerja, dan Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Internal.

lkjip02

Perolehan nilai A (Memuaskan) yang diterima oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama juga disambut baik oleh satuan kerja dibawahnya. Terbukti dengan 2 (dua) satuan kinerja tingkat banding yang juga memperoleh nilai A (Memuaskan) yaitu PTA Jambi dan PTA Padang. Hal ini juga direspon baik oleh Arief Hidayat Sekretaris Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama.

Selanjutnya dalam arahannya sekaligus menutup rapat Arief Hidayat menyampaikan bahwa kita harus bangga pada pencapaian saat ini dan 4 (empat) tahun berturut - turut A (Memuaskan), namun kita juga tidak boleh terlena, kita harus tetap semangat dan harus tetap mempertahankan pencapaian saat ini dan juga meningkatkan pembinaan kepada satker tingkat banding juga tingkat pertama yang masih memperoleh nilai dibawah A, serta segera menindaklanjuti rekomendasi hasil evaluasi dari Badan Pengawasan (AQW)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice