KHUTBAH IDUL FITRI 1437 H/2016 M
“KEMBALI KEPADA KESUCIAN SEBAGAI FITRAH MANUSIA”
Di Lapangan PusPenMas, Kab. TTS
Khatib : Sahbudin Kesi, S.Ag., MH
(Panitera Pengadilan Agama Soe)
Allahu akbar, Allahu akbar, Allahu akbar, Walillahil hamd
Ma’asyiral Muslimin wal Muslimat Jama’ah Shalat Idul Fitri Rahimakumullah
Sebagai hamba yang sudah dikaruniai nikmat yang tak terkira, marilah kita bersama-sama memuja Allah SWT, Tuhan pencipta alam semesta, seraya berharap nikmat kita akan terus ditambah dan kita termasuk orang-orang yang bersyukur.
Shalawat dan salam semoga selalu terlimpahkan kepada junjungan kita, uswatun hasanah kita, Nabi Muhammad SAW. Semogalah kita termasuk dalam kaumnya yang akan mendapatkan hidayah dan syafaatnya di yaumil akhir nanti. Amin.
Allahu akbar, Allahu akbar, Allahu akbar, Walillahil hamd
Ma’asyiral Muslimin wal Muslimat Jama’ah Shalat Idul Fitri Rahimakumullah
Hari ini, ketika matahari mulai merangkak menyinari mayapada, gema takbir, tasbih dan tahmid pun membahana di seluruh penjuru bumi. Kita semua yang hadir disini, dilapangan ini bersama satu seperempat miliyar manusia muslim yang mendiami bumi ini, hari ini datang menghadap Allah SWT menundukkan hati diharibaan-Nya, dan dengan khusyu menggemakan pujian-pujian untuk-Nya, mengagungkan kebesaran-Nya, menyadari betapa kecilnya kita dihadapan-Nya, betapa butuhnya kita pada rahmat-Nya, dan betapa tidak berartinya kehidupan ini tanpa agama-Nya serta tanpa Rasul-rasul yang telah diamanatkan membawa agama-Nya.
Selengkapnya KLIK DISINI