logo web

Dipublikasikan oleh Iwan Kartiwan pada on . Dilihat: 2088

ESENSI IBADAH QURBAN

Oleh : Drs. H. M. Zakaria, MH
(Hakim Pengadilan Agama Pekanbaru Klas I A)

 

“ Sesungguhnya kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak, maka dirikanlah shalat karena tuhanmu dan berqurbanlah: (Al-Kaustar : 1-2)

Hari raya ‘Idul Adha yang disebut juga Idul Qurban

karena dilator belakangi dari peristiwa pengorbanan agung yang dilakukan Nabi Ibrahim a.s, Siti Hajar dan anaknya Nabi Ismail a.s. Nabi Ibrahim sebagai ayah sudah lama merindukan anak, baru diumur tuanya didapatkan, namun setelah anak beranjak remaja, anak menjadi harapan masa depan itu, disaat itupula perintah Allah datang agar mengorbankan anak satu-satunya itu, anak harus disembelihnya sendiri. Ibrahim harus berjuang melawan nafsu demi mencari ridla Allah, Ibrahim menang dan qurban dilaksanakan. Siti Hajar sebagai ibu yang menyambung nyawa ketika hamil dan melahirkan anaknya serta mengasuh dan membesarkan anaknya dengan segala kesusahannya, dengan iman dan kesabaran yang mantap merelakan anaknya untuk diqurbankan demi pengabdian diri kepada Allah. Demikian pula dengan anak muda yang sholeh bernama Ismail itu dengan sabar menyerahkan dirinya untuk diqurbankan demi beribadah kepada Allah dan berbakti kepada kedua ibu bapaknya dengan kerelaan hatinya, leherpun diserahkan untuk disembelih. Firman Allah :

“Maka tatkala anak itu sampai pada umur sanggup berusaha bersama-sama Ibrahim, Ibrahim berkata : “Hai anakku sesungguhnya aku melihat dalam mimpi bahwa aku menyembelihmu, maka pikirkanlah apa pendapatmu. Ia menjawab, hai Bapakku,  kerjakanlah apa yang diperintahkan kepadamu insya Allah kamu akan mendapatiku termasuk orang-orang yang sabar “ (As-Shaffat : 102)

            Suatu kepatuhan luar biasa penyembelihan ini diabadikan Allah dalam syari’at pengurbanan sebagai teladan bagi umat manusia sesudah generasi Ibrahim dalam mengabdi kepada Allah. Itulah contoh orang yang beragama yang baik dan benar, memberIi pelajaran bagi kita bahwa perjuangan menundukkan diri kepada Allah itu perlu pengorbanan.


Selengkapnya KLIK DISINI


 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice