Uji Coba Tayangan Inovasi Baru PA Bangkinang : Podcast Opera

uji2502251.jpg

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id

Selasa (25/06/2025), awal tahun 2025 ini Pengadilan Agama Bangkinang berencana meluncurkan salah satu inovasi baru, yaitu Podcast Opera atau Obrolan Peradilan Agama. Inovasi yang telah digarap sejak akhir tahun 2024 ini rencananya akan diluncurkan pada hari Rabu, 26 Februari 2025 dengan mengundang Ustad Abdul Somad dan Ketua PTA Pekanbaru, Bapak Dr. H. Zulkifli Yus, M.H.

uji2502252.jpg

Sehubungan dengan akan diluncurkan inovasi ini esok hari, maka pada hari ini Tim IT PA Bangkinang melakukan uji coba pelaksanaan tayangan Podcast dengan dibantu oleh Sekretaris PA Bangkinang, Bapak Dr. Darsono, M.H., dan Bapak Gustika Rahman, S.Pd.I (Direktur Radio Rama Bangkinang).

uji2502253.jpg

Kegiatan uji coba berjalan lancar dan seluruh peralatan dan sumber daya manusia telah siap untuk kegiatan peluncuran dan podcast perdana esok hari. (ES/TimITPaBkn)