Tinjauan Ketua PTA Pekanbaru Ke PA Bangkinang (27/05/2025)

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id
Selasa (27/05/2025), di sela - sela kegiatan Pendampingan Pembangunan Zona Integritas Tahun 2025 oleh Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru, Ketua Pengadilan Agama Bangkinang, Bapak Dr. H. Faisal Saleh, Lc., M.Si., mendampingi Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru, Dr. H. Zulkifli Yus, M.H., meninjau ruangan - ruangan di Pengadilan Agama Kelas IB.

Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru melakukan tinjauan dari ruang ke ruang, mulai dari Kesekretariatan, Kepaniteraan, Meja Resepsionis, Ruang PTSP, lapangan, lahan parkir roda dua dan roda empat. Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru, mengharapkan agar fasilitas di Pengadilan Agama Bangkinang dapat menunjang pelaksanaan pekerjaan internal sehari - hari maupun pelayanan kepada Para Pihak. (ES/TimITPaBkn)