Sosialisasi RPL Fakultas Hukum Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Kampar

 rpl2205252.jpg

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id

Kamis (22/05/2025), Pengadilan Agama Bangkinang menerima kedatangan Dekan dan Rombongan Fakultas Hukum Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. Kedatangan rombongan Fakultas Hukum Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Kampar ini diterima oleh Panitera, Sekretaris, dan pegawai Pengadilan Agama Bangkinang di ruang Sidang Utama Abu Bakar Ash Shiddiq Lantai I.

Kedatangan rombongan Fakultas Hukum Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Kampar ini dalam rangka pelaksanaan sosialisasi Program Perkuliahan RPL S1 Hukum. RPL atau Rekognisi Pembelajaran Lampau adalah program pengakuan atas capaian pembelajaran yang diperoleh dari pendidikan formal, informal, hingga pengalaman kerja sebagai dasar melanjutkan/menyetarakan pendidikan dengan kualifikasi tertentu. Program RPL menargetkan calon pendaftar dengan latar belakang pernah mengenyam pendidikan formal, informal, dan angkatan yang telah bekerja lebih dari dua tahun. 

rpl2205251.jpg

Pengalaman ini nantinya ditukarkan sesuai dengan konversi yang diputuskan oleh asesor. Sebagai catatan, tidak semua pengalaman dapat dikonversikan, pendaftar dapat menyelesaikan kebutuhan pembelajaran sesuai yang dibutuhkan. Artinya, adanya konversi Sistem Satuan Kredit (SKS) ini dapat meringankan beban pendidikan para angkatan.  

Program S1 Hukum Fakultas Hukum Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Kampar telah membuka Program ini, dengan ketentuan:

1. Program RPL diperuntukkan untuk Polisi, TNI, ASN, dan Paralegal

2. Program perkuliahan singkat, hanya 2 tahun

3. Biaya perkuliahan Rp 6.000.000,-/semester

Hadir langsung untuk melakukan sosialisasi ini adalah Dr. Ratna Riyanti, S.H., M.H (Dekan), Dr. Hafiz Sutrisno, S.H., M.H (Wakil Dekan I), Yuli Heriyanti, S.H., M.H (Ketua Prodi), dan staf. Diharapkan jika ada pegawai Pengadilan Agama Bangkinang yang berminat mengikuti program ini agar dapat menghubungi nomor kontak yang ada di brosur yang telah diserahkan. Kegiatan sosialisasi berjalan lancar dan ditutup dengan foto bersama. (ES/TimITPaBkn)