
Pengadilan Agama Pematangsiantar telah mengadakan sosialisasi Media Urusan Cepat dan Handal Layanan Tenaga Teknis Secara Online (MUCHLIS-ON) di Ruang Sidang Pengadilan Agama Pematangsiantar. Kegiatan yang dimulai pada pukul 08:30 WIB ini dihadiri oleh seluruh aparatur PA Pematangsiantar.
Tujuan dari inovasi ini diciptakan oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama adalah untuk meningkatkan kualitas layanan yang lebih transparan, akuntabel, efektif, efisien, dan mudah diakses bagi tenaga teknis peradilan agama serta menjaga dan meningkatkan integritas dalam rangka mendukung reformasi birokrasi yang lebih modern dan responsif. Pranata Komputer PA Pematangsiantar Novira Naili Siregar, S.Kom. menjelaskan mengenai cara penggunaan inovasi ini.

Jenis Layanan yang diberikan oleh inovasi ini adalah seluruh layanan yang merupakan tugas pokok dan fungsi Direktorat Pembinaan Tenaga Teknis Peradilan Agama. Adapun pemberi layanan inovasi ini adalah para pejabat pada Direktorat Pembinaan Tenaga Teknis Peradilan Agama, sedangkan penerima layanan meliputi pimpinan pengadilan, hakim, kepaniteraan dan kejurusitaan.
Tim IT PA Pematangsiantar