Pematangsiantar, 2 Juni 2025 – Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar, Sri Hartati, S.H.I., M.H. menghadiri upacara peringatan Hari Lahir Pancasila yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Pematangsiantar pada Senin, 2 Juni 2025. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Lapangan Haji Adam Malik dan diikuti oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), TNI, Polri, ASN, pelajar, serta berbagai elemen masyarakat.

Upacara dimulai tepat pukul 08.00 WIB dan berlangsung dengan khidmat dalam suasana yang penuh semangat kebangsaan. Bertindak sebagai inspektur upacara adalah Wakil Wali Kota Pematangsiantar, Herlina yang dalam amanatnya menekankan pentingnya menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, serta menjaga persatuan dan toleransi di tengah keberagaman.

Kehadiran Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar dalam upacara ini merupakan wujud nyata komitmen lembaga peradilan dalam mendukung pelaksanaan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar negara sekaligus ideologi bangsa. Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini mengangkat tema “Memperkokoh Ideologi Pancasila Menuju Indonesia Raya”, sebagai ajakan kepada seluruh elemen bangsa untuk bersatu, bergotong-royong, dan terus bekerja demi kemajuan Indonesia yang berlandaskan nilai-nilai Pancasila.



Tim IT PA Pematangsiantar