Salat Zuhur Berjamaah Bersama UAS Menjelang Kegiatan Tarhib Ramadan 1446 H

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id
Rabu (26/02/2025) Memasuki waktu zuhur dan sebelum kegiatan Tarhib Ramadan, Pengadilan Agama Bangkinang menggelar kegiatan salat zuhur berjamaah.

Salat Zuhur berjamaah ini diimami langsung oleh Ustad Abdul Somad dan diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Bangkinang beserta tamu undangan. Setelah selesai salat zuhur berjama'ah, dilanjutkan dengan kegiatan Tarhib Ramadan 1446 H. (ES/TimITPaBkn)