RAPAT KHUSUS EFISIENSI ANGGARAN PA BANGKINANG TAHUN 2025

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.idt.
Senin, 24 Februari 2025, bertempat di ruang Media Center lantai II, dilaksanakan rapat khusus efisiensi anggaran T.A. 2025. Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Bangkinang, Bapak Dr. H. Faisal Saleh, Lc., M.Si., dan dihadiri oleh Wakil Ketua, Para Hakim, Panitera (M. Afrizal, S.H.), Sekretaris (Darsono, S.Pd.I., M.H), selaku Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Para Panitera Muda, Para Kasubbag, Para Jurusita/Jurusita Pengganti, dan Bendahara Pengeluaran (Syarifah Maryana, S.E.I)

Rapat ini dilaksanakan untuk membahas laporan terkait implementasi dan efisiensi DIPA PA Bangkinang ditahun 2025. Bahan rapat sebelumnya telah disiapkan oleh Pengelola DIPA PA Bangkinang.

Ketua Pengadilan Agama Bangkinang kembali menegaskan bahwa meskipun ada penyesuaian anggaran, pelayanan kepada masyarakat akan tetap menjadi prioritas utama, dan operasional pengadilan tidak akan terganggu. Keputusan ini mencerminkan komitmen Pengadilan Agama Bangkinang dalam menjaga akuntabilitas anggaran serta memastikan tetap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Rapat berjalan dengan lancar, penuh tanggung jawab, dan menghasilkan langkah-langkah strategis yang akan segera dilaksanakan. (ES/TimITPaBkn)