Persiapan Kegiatan Pertemuan Daerah Dharmayukti Karini Bulan April 2025

persiapan1504251.jpg

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id

Selasa (15/04/2025) Bertempat di Hotel Alpha Pekanbaru, Ibu-ibu anggota Darmayukti Karini Cabang Bangkinang bersemangat menghias dan menata ruangan secantik mungkin dalam rangka kegiatan Pertemuan Daerah Bulan April 2025. Pada kegiatan Pertemuan Daerah kali ini Dharmayukti Karini Cabang Bangkinang menjadi Tuan Rumah kegiatan ini.

persiapan1504252.jpg

Konsep kegiatan Pertemuan Daerah ini berbeda dengan kegiatan sebelumnya. Ibu - ibu anggota Dharmayukti Karini Cabang Bangkinang melakukan beragam cara dalam menghias ruangan, meniup balon, membungkus kado untuk hadiah perlombaan, serta menyusun bunga.

persiapan1504253.jpg 

Dengan adanya persiapan ini diharapkan agar pelaksanaan Pertemuan Daerah bulan April 2025 dapat berjalan lancar dan memuaskan dengan dekorasi yang rapi dan cantik. (ES/TimITPaBkn)