
Tulang Bawang — Pengadilan Agama Tulang Bawang mengikuti kegiatan Pendampingan Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Triwulan IV dan Tahunan Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Bandar Lampung, pada Jumat, 19/12/2025, secara daring (online).
Kegiatan pendampingan ini diikuti oleh seluruh Pengadilan Agama se-wilayah hukum PTA Bandar Lampung dan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman serta keseragaman dalam penyusunan SKP sesuai dengan ketentuan dan kebijakan terbaru. Melalui kegiatan ini, diharapkan setiap satuan kerja mampu menyusun SKP secara tepat, terukur, dan selaras dengan target kinerja organisasi.
Dalam kegiatan tersebut, peserta mendapatkan penjelasan teknis mengenai penyusunan SKP Triwulan IV dan SKP Tahunan Tahun 2025, termasuk pemetaan indikator kinerja, penyesuaian rencana kinerja, serta evaluasi capaian kinerja pegawai. Sesi diskusi dan tanya jawab juga dimanfaatkan oleh peserta untuk mengklarifikasi berbagai permasalahan yang dihadapi dalam proses penyusunan SKP.
Pengadilan Agama Tulang Bawang mengikuti kegiatan ini dengan penuh antusias dan berkomitmen untuk menerapkan hasil pendampingan dalam penyusunan SKP pegawai secara optimal. Dengan mengikuti pendampingan ini, diharapkan kinerja aparatur Pengadilan Agama Tulang Bawang semakin terukur, akuntabel, dan mendukung peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.