Dalam semangat kebersamaan dan menjaga kesehatan, Pengadilan Agama Pematangsiantar melaksanakan kegiatan gotong royong dan senam pagi bersama Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Pematangsiantar Perintis pada Jumat pagi (1/8/2025) di halaman kantor Pengadilan Agama Pematangsiantar.

Kegiatan dimulai sekitar pukul 08.00 WIB dengan gotong royong membersihkan area halaman kantor, diikuti senam pagi bersama. Acara ini diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Pematangsiantar serta perwakilan dari BSI Cabang Pematangsiantar Perintis.

 

Sekretaris Pengadilan Agama Pematangsiantar, Muliadin, S.H, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas partisipasi dan dukungan dari BSI dalam kegiatan ini. “Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat, tidak hanya untuk menjaga kebersihan dan kesehatan, tetapi juga mempererat silaturahmi antarinstansi,” ujar beliau.

Kegiatan semakin semarak dengan adanya dukungan dari BSI Cabang Pematangsiantar Perintis yang turut menyediakan konsumsi bagi seluruh peserta setelah senam selesai. Pihak BSI menyampaikan bahwa partisipasi ini merupakan bagian dari komitmen mereka untuk terus mendukung kegiatan positif di lingkungan masyarakat, termasuk di instansi pemerintah seperti Pengadilan Agama.

 

Perwakilan BSI, menyatakan harapannya agar sinergi antara BSI dan Pengadilan Agama Pematangsiantar dapat terus terjalin, tidak hanya dalam bentuk kerja sama formal tetapi juga dalam kegiatan sosial dan kebersamaan seperti ini. Acara ditutup dengan ramah tamah dan foto bersama sebagai bentuk dokumentasi dan simbol kebersamaan antara Pengadilan Agama Pematangsiantar  dan BSI Cabang Pematangsiantar Perintis.

 

 

Tim IT PA Pematangsiantar