Pembekalan Materi E-Court Dan E-Litigasi Kepada Mahasiswa Magang Universtias Pahlawan Tahun 2025
Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id
Kamis (30/01/2025), Bertempat di Ruang Media Center Lantai II, Bapak Mohd. Faisal Zein, S.T (Petugas Pojok E-Court), memberikan pembekalan materi tentang E-Court dan E-Litigasi kepada mahasiswa/i magang Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai.
Penyampaian materi dilakukan secara interaktif dalam bentuk diskusi dan tanya jawab antara pemateri dengan mahasiswa magang. Pada kesempatan ini Pemateri menyampaikan terkait apa itu E-Court dan E-Litigasi, fungsinya, panduan penggunaanya, dan hal - hal lain seputar E-Court dan E-Litigasi.
Kegiatan dilanjutkan dengan tanya jawab antara pemateri dan mahasiswa/i magang. Tanya jawab berlangsung dengan interaktif dan antusiasme tinggi. Diharapkan dengan diberikan nya pembekalan materi mampu memberikan pembelajaran kepada mahasiswa secara komprehensif baik dalam tatanan teori dan praktik. (ES/TimITPaBkn)