PA Bangkinang Ikuti Penutupan Rapat Koordinasi PTA Pekanbaru Tahun 2025

tutup0402251.jpg 

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id

Selasa (04/01/2025), Pengadilan Agama Bangkinang mengikuti Penutupan Rapat Koordinasi Tahun 2025 PTA Pekanbaru. Tema pelaksanaan Rapat Koordinasi kali ini adalah Tingkatkan Integritas dan Optimalisasi Layanan Berbasis Digital.

Pengadilan Agama Bangkinang diwakili oleh Ketua (Dr. H. Faisal Saleh, Lc., M.Si), Panitera (M. Afrizal, S.H.), dan Sekretaris (Darsono, S.Pd.I., M.H).

tutup0402252.jpg    tutup0402253.jpg

Kegiatan Rapat Koordinasi ini telah berlangsung selama 3 hari dari tanggal 02 s.d 04 Februari 2025 di Ruang Serbaguna PTA Pekanbaru. Pada hari ketiga Rapat Koordinasi ini diawali dengan penyampaian materi Service Excellent dari BSI Cabang Pekanbaru dan juga pemberian penghargaan atau reward kepada satuan kerja berkinerja terbaik di bidang kepaniteraan dan kesekretariatan tahun 2024. Pemberian penghargaan dalam rangka memotivasi peningkatan kinerja Pengadilan Agama sewilayah hukum Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru, serta sebagai bentuk penghargaan atas loyalitas, integritas dan kinerja satker.

tutup0402254.jpg    tutup0402255.jpg

Pengadilan Agama Bangkinang kembali berhasil memborong 6 (enam) penghargaan, diantaranya:

1. Peringkat I Kategori Penyelesaian Perkara Melalui SIPP Tahun 2024

2. Peringkat I Hasil Kinerja e-Court Tahun 2024

3. Peringkat I Pengiriman Laporan LHKPN Tercepat Tahun 2025

4. Peringkat II Hasil Kinerja e-Bundling Terbaik Tahun 2024

5. Peringkat II Hasil Kinerja PTSP Terbaik Tahun 2024

6. Peringkat III Penilaian Capaian Kinerja IKPA DIPA 01 Tahun 2024

7. Peringkat III Penyelesaian Perkara Eksekusi Tahun 2024

tutup0402256.jpg     tutup0402257.jpg

Seluruh penghargaan diserahkan langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru, Dr. H. Zulkifli Yus, M.H.., Wakil Ketua Dr. H. Darmansyah Hasibuan, S.H., M.H., dan Sekretaris Mukti Ali, S.Ag., M.H. kepada satuan kerja berprestasi. Dalam sambutannya, Ketua PTA Pekanbaru mengucapkan selamat kepada satker yang telah meraih penghargaan, dan berharap bisa menjadi penyemangat kerja ke depannya. Beliau juga meminta satker untuk tidak berpuas diri terhadap pencapaian yang sekarang, malah meminta PA sewilayah untuk lebih giat lagi meraih penghargaan yang lebih banyak di tahun mendatang.

tutup0402258.jpg    tutup0402259.jpg

Dalam akhir sambutannya, Ketua PTA Pekanbaru menyampaikan beberapa hal kepada peserta Rapat Koordinasi. Rakor menjadi acuan dalam melaksanakan tugas-tugas di tahun 2025. Berbagai hal yang telah dibahas selama rakor yang diantaranya yakni cara untuk menyamakan persepsi dan langkah dalam melaksanakan tugas tahun 2025 dengan tetap menjunjung tinggi nilai sebagai warga peradilan. Bahwa target kita adalah peningkatan kualitas pelayanan publik berbasis IT, cara membangun penguatan integritas dalam pelaksanaan tugas, cara meningkatkan kualitas kinerja. Kita harus selalu mempertahankan integritas dalam kondisi apapun dan harus selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Rakor ditutup secara resmi oleh Ketua PTA Pekanbaru Dr. H. Zulkifli Yus, M.H.

Rakor ditutup dengan menyanyikan lagu Padamu Negeri, do’a dan foto bersama. Semoga hasil dari Rapat Koordinasi ini dapat memberikan manfaat sesuai dengan tujuan yang diinginkan. (ES/TimITPaBkn)