Ketua PA Bangkinang Buka Rapat Monev Pembangunan Zona Integritas Triwulan I Tahun 2025

bukzi1903251.jpg

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id

Untuk lebih mengoptimalkan fungsi pengawasan dan evaluasi, maka Pengadilan Agama Bangkinang kembali melaksanakan Rapat Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Triwulan I Tahun 2025. Rapat Monev dilaksanakan di Ruang Media Center Lantai II Pengadilan Agama Bangkinang pada hari Rabu, tanggal 19 Maret 2025.

Rapat dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Bangkinang, Ibu Padmilah, S.H.I., M.H., selaku Ketua Pembangunan Zona Integritas PA Bangkinang tahun 2025, dan dihadiri oleh Ketua, Para Hakim, Sekretaris, seluruh Pegawai dan tenaga PPNPN Pengadilan Agama Bangkinang.

bukzi1903252.jpg

Rapat dibuka oleh Ketua PA Bangkinang, Bapak Dr. H. Faisal Saleh, Lc., M.Si. Dalam sambutannya beliau mengucapkan syukur Alhamdulillah dapat berkumpul melaksanakan rapat monev pembangunan ZI Triwulan I Tahun 2025 dalam keadaan sehat dan terus bekerja memberikan kinerja terbaik bagi satker PA Bangkinang. Selanjutnya beliau menyerahkan kepada Ketua Tim untuk memimpin rapat.

Rapat kembali ditutup oleh Ketua PA Bangkinang dengan menekankan kembali agar tetap semangat melaksanakan pembangunan Zona Integritas di PA Bangkinang. Semoga segala yang telah kita laksanakan mendapatkan ridho Allah SWT. Aamiin. (ES/TimITPABkn)