Ketua PA Bangkinang Ajak Pegawai Bangun Budaya Responsibilitas

WhatsApp Image 2025 07 28 at 8.18.33 AM 1

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id

Senin (28/07/2025), Dalam apel pagi yang berlangsung di halaman kantor, Ketua PA Bangkinang, Dr. Hasan Nul Hakim, S.H.I., M.A, kembali mengingatkan pentingnya membangun budaya kerja yang dilandasi responsibilitas.

Apel dipandu oleh Saudari Syarifah Maryana,SEI sebagai protokol. Doa penutup disampaikan oleh Raka Permana,SH, dan pembacaan 8 Nilai Utama MA oleh Mohd. Faisal Zein,ST., menambah kekuatan moral pagi itu.

Dalam amanatnya, Ketua PA menyampaikan bahwa budaya responsibilitas harus dimulai dari diri sendiri dan ditumbuhkan melalui keteladanan, konsistensi, dan pengawasan. (ES/TimITPaBkn)