Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI) ke-72, IKAHI Cabang Kisaran mengikuti acara puncak perayaan secara online pada Rabu, 23 April 2025. Kegiatan ini diikuti oleh para hakim dari Pengadilan Agama Kisaran dan Pengadilan Negeri Kisaran yang tergabung dalam IKAHI Cabang Kisaran.
Acara puncak HUT IKAHI tahun ini diselenggarakan secara virtual dan diikuti serentak oleh seluruh cabang IKAHI di Indonesia. Untuk wilayah Kisaran, kegiatan ini dipusatkan di Ruang Media Center Pengadilan Agama Kisaran.
Turut hadir dalam kegiatan ini Y.M. Ketua Pengadilan Agama Kisaran, Ibu Evawaty, S.Ag.,M.H., Y.M. Ketua Pengadilan Negeri Kisaran, Ibu Yanti Suryani, S.H., M.H. Y.M. Wakil Ketua Pengadilan Agama Kisaran, Bapak Surya Darma Panjaitan, S.H.I., M.H., serta para hakim dari kedua lingkungan peradilan tersebut.
Dengan semangat kebersamaan, para peserta mengikuti seluruh rangkaian acara yang meliputi sambutan dari Ketua Umum IKAHI, pemutaran video sejarah IKAHI, dan refleksi perjalanan panjang IKAHI dalam memperjuangkan integritas dan profesionalitas hakim di Indonesia.
Melalui momentum peringatan ini, para hakim diharapkan terus meningkatkan dedikasi dan semangat pengabdian demi mewujudkan peradilan yang agung serta menjunjung tinggi marwah kehakiman. (nrl)

