
Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan, seluruh aparatur Pengadilan Agama Pematangsiantar melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan area luar kantor, pada pagi hari ini, Jumat 16 Mei 2025.
Kegiatan gotong royong ini difokuskan pada pembersihan halaman, musolah, dan area parkir kantor. Seluruh aparatur tampak antusias dan kompak dalam membersihkan lingkungan, mencabut rumput liar, menyapu, serta merapikan fasilitas luar kantor. Gotong royong ini merupakan bagian dari upaya rutin menjaga kerapian lingkungan serta menciptakan suasana kerja yang nyaman dan asri bagi para pegawai maupun masyarakat pencari keadilan yang datang.

Kegiatan ini juga menjadi bentuk nyata penerapan nilai-nilai kebersamaan dan tanggung jawab bersama dalam menciptakan lingkungan kerja yang bersih dan sehat, sejalan dengan prinsip 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin) yang terus digalakkan di lingkungan peradilan.
Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar Sri Hartati, S.H.I., M.H., dalam briefing sebelum gotong royong dimulai menyampaikan apresiasi atas partisipasi seluruh aparatur. Ia berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan secara berkala sebagai bentuk kepedulian dan rasa memiliki terhadap tempat kerja.
Tim IT PA Pematangsiantar