logo web

Dipublikasikan oleh MSy Blangpidie pada on .

Untuk Pelayanan Penyandang Difabel, MS Blangpidie Terima Bantuan Kursi Roda Dari BRI Syariah

Dalam menjalankan organisasi, MS Blangpidie perlu menjalin kerjasama dengan berbagai pihak eksternal. Salah satu lembaga eksternal yang dibutuhkan untuk memperlancar jalannya organisasi adalah kerjasama dengan pihak Bank/Lembaga Keuangan. Dan salah satu mitra MS Blangpidie yang menjalankan fungsi penyimpanan gaji pegawai dan transaksi keuangan lainnya adalah BRI/BRI Syariah. MS Blangpidie pada mulanya telah bekerjasama dengan pihak BRI konvensional selama 1 tahun lamanya.Namun sesuai dengan amanah Qanun Aceh Nomor 11 tentang LKS (lembaga Keuangan Syariah) maka semua lembaga keuangan yang beroperasi di Aceh harus mengkonversikan dirinya menjadi lembaga keuangan berbasis syariah.Sehingga MS Blangpidie perlu membuka kembali MOU dengan pihak BRI Syariah dan telah berjalan selama 8 bulan.

Untuk meningkatkan kerjasama dan kemitraan tersebut, maka pada tanggal 23 September 2020, Wakil Ketua MS Blangpidie beserta staf MS Blangpide telah beraudiensi dengan BRI Syariah untuk menjalin kerjasama di bidang pelayanan publik. Dan akhirnya sebagai hasil dari pertemuan tersebut maka pada tanggal 2 Oktober 2020 Pimpinan Cabang BRI Syariah berserta rombongan datang berkunjung ke MS Blangpidie sambil menyerahkan bantuan berupa kursi roda untuk penyandang disabiltas. 

Ketua MS Blangpidie dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan BRI Syariah sebagai bentuk kepedulian terhadap MS Blangpidie, semoga bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya sesuai dengan peruntukannya dan demi untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pencari keadilan dan kedepannya agar kerjasama ini dapat lebih ditingkatkan lagi. Semoga.(amsal)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice