logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Tiga Orang Calon Hakim Dilantik Di Pengadilan Agama Pematangsiantar

Tiga orang calon hakim dilantik di Pengadilan Agama Pematangsiantar. Mereka adalah Muhamad Tambusai Ad Dauly, S.H.I., dan Ade Syafitri, S.Sy., yang sebelumnya tugas sementara di Pengadilan Agama Bekasi, juga M. Rizfan Wahyudi, S.H., sebelumnya bertugas di Pengadilan Agama Lumajang.

Pelantikan dilaksanakan pada hari Senin, 20 April 2020 pukul 10.00 WIB di ruang sidang Pengadilan Agama Pematangsiantar. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung, kemudian pembacaan surat keputusan, dilanjutkan dengan acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dan pembacaan serta penandatanganan pakta integritas. Selanjutnya bimbingan dan arahan dari Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar, Dian Ingrasanti Lubis, S.Ag., S.H., M.H..

Dalam arahannya, Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar menyampaikan selamat kepada Hakim yang baru dilantik. Beliau mengharapkan kepada Hakim yang baru dapat bekerja sama dengan seluruh jajaran aparatur Pengadilan Agama Pematangsiantar agar seluruh tugas-tugas dapat terlaksana dengan baik dan selesai tepat waktu termasuk program prioritas Badilag yang harus cepat ditindaklanjuti dan dilaksanakan. Beliau juga mengharapkan agar Hakim yang baru dapat memberikan kontribusi positif demi kemajuan Pengadilan Agama Pematangsiantar.

Selesai arahan dan bimbingan dari Ketua acara kemudian ditutup dengan doa. Seluruh rangkaian acara berlangsung dengan khidmat dan tertib serta sesuai dengan aturan protokoler penanganan penyebaran Covid-19.

Tim IT PA Pematangsiantar.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice