logo web

Dipublikasikan oleh PTA Kupang pada on .

Sosialisasi Pembangunan ZI  Menjadi Salah Satu Agenda Rakerda PTA Kupang Tahun 2021

Masih dalam rangkaian Rapat Kerja Daerah PTA dan PA se-Nusa Tenggara Timur yang berlangsung selama 3 hari di Hotel Swiss Belinn Kristal Kupang, Selasa 30 Maret 2021, dilaksanakan juga Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas secara daring dengan nara sumber Canggih Hangga Wicaksono, S.ST., Pegawai Negeri Sipil pada bagian Sub Koordinator Perumusan Kebijakan RB pada Kementerian PAN RB.

Kegiatan tersebut berlangsung selama 2 jam penuh dan diagendakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Kupang untuk memenuhi kebutuhan satuan kerja Pengadilan Agama di wilayah NTT yang sedang berjuang membangun Zona Integritas dalam rangka penilaian Wilayah Bebas Dari Korupsi.

Secara singkat dan padat, Canggih Hangga menyampaikan bahwa pembangunan Zona Integritas jangan dipandang sebagai suatu event yang dilaksanakan untuk kepetingan penilaian saja atau untuk memenuhi tuntutan instansi pusat, namun satuan kerja harus memandang bahwa pembangunan Zona Integritas  dilaksanakan atas kesadaran dari seluruh aparatur unit kerja untuk mengubah dan meningkatkan kinerja satuan kerja.

Pelaksanaan Zona Intergitas harus mampu menyelesaikan “pekerjaan rumah” yang menjadi rekomendasi perbaikan pada Reformasi Birokrasi yaitu  Integrasi Pelaksanaan RB, Penerapan Manajemen Kinerja, Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik, dan Pengendalian Pelaksanaan Reformasi Birokrasi. Lebih lanjut Canggih Hangga menyampaikan bahwa Pembangunan Zona Integritas menuntut seluruh aparatur untuk berpikir dan bertindak kreatif dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya. Aparatur harus memahami dengan baik kinerja apa yang harus ia hasilkan setiap harinya. Setiap individu juga harus mampu mengubah pola pikir dan budaya kerja menjadi lebih baik setiap harinya, sehingga bisa tergambar dengan jelas kinerja yang ia hasilkan. Sudah tidak jamannya lagi seorang aparatur masuk kantor namun tidak mengetahui apa yang menjadi target pekerjaannya.

Pada akhir pemaparannya, Canggih Hangga memberikan tips dan trik menghadapi penilaian ZI serta langkah-langkah apa saja yang harus dipersiapkan oleh unit kerja untuk evaluasi ZI tahun 2021 diantaranya mempersiapkan responden list pengguna layanan, mempersiapkan video profil pada semua area di unit kerja dan mempersiapkan paparan untuk keperluan evaluasi secara virtual.

 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice