logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Sosialisasi dan Verifikasi Serta Validasi Data Kepegawaian PTA Manado

Manado | PTA Manado

Kamis 13 September 2018, Untuk memperoleh data dan dokumen elektronik yang valid pada sistem informasi kepegawaian peradilan agama (Aplikasi Backup Sikep dan SIKEP) sebagai basis pelayanan aplikasi turunan penunjang urusan kepegawaian. direktorat jenderal badan peradilan agama mengadakan verifikasi dan validasi data kepegawaian serta melakukan sosialisasi input/update Aplikasi Backup Sikep di Pengadilan Tinggi Agama Manado.

Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Subbagian Kepegawaian, Organisasi dan Tata Laksana dan Admin ABS dan SIKEP yang ada pada seluruh Pengadilan Agama diwilayah Pengadilan Tinggi Agama Manado.

Drs. A. Saefullah Ank, S.H. Plt. Ketua Pengadilan Tinggi Agama Manado dalam sambutannya serta membuka kegiatan sosialisasi dan verifikasi serta validasi data kepegawaian, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan pelayanan kepada internal teman-teman pegawai terkait kontrol data kelengkapan dokumen elektronik kepegawaian guna untuk kelengkapan dokumen pengurusan kenaikan pangkat, dll.

Kegiatan ini disambut secara antusias, karena hal ini menyangkut teknis penggunaan Aplikasi ABS dan SIKEP, yang terkait penginputan nama, foto, upload dokumen.

Kegiatan ini pada intinya bertujuan agar pelayanan terhadap tenaga teknis Peradilan Agama dalam dokumentasi berkas-berkas elektronik yang terkait tidak mengalami hambatan, ungkap Agus Susanto, S.H sebagai penyaji materi sosialisasi dan verifikasi serta validasi data kepegawaian. (IdrisHz)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice