logo web

Dipublikasikan oleh PA Soe pada on .

Resmi : Ahmad Hamdi, S.HI dilantik sebagai Hakim di Pengadilan Agama Soe

Bertempat di ruang Command Center Pengadilan Agama Soe, Rabu 22 April 2020 pukul 10.00 WITA dilaksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Hakim baru yang semula telah dijadwalkan akan dilantik secara bersamaan oleh Mahkamah Agung. Namun sejak merebaknya Covid-19 maka semua rencana awal berubah dan diserahkan kepada masing-masing Pengadilan untuk melantik hakim baru sesuai penempatannya.

Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderan Badan Peradilan Agama Nomor 980/DJA/KP.04.6/SK/3/2020 tanggal 17 Maret 2020 mengangkat saudara Ahmad Hamdi, S.H.I., NIP 199101052017121003 sebagai hakim Pengadilan Agama Soe. Sekilas sebelum diangkat menjadi hakim, saudara Hamdi adalah calon hakim yang sebelumnya sudah penempatan sebagai calon hakim yang melaksanakan tugas Habituasi di Pengadilan Agama Soe. Kemudian masa Pendidikan Calon Hakim melaksanakan tugas magang di Pengadilan Agama Sragen.

Sebagaimana Surat Dirjen Badilag Nomor 1283/DjA/KP.04.6/4/2020 tanggal 9 April 2020 perihal Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Hakim Mahkamah Syaríah / Pengadilan Agama yang pada pokoknya agar seluruh calon hakim telah dilantik menjadi hakim paling lambat tanggal 30 April 2020. Selain itu dimasa Pencegahan Penyebaran Pandemi COVID-19, dalam hal tata cara  Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Hakim harus memperhatikan pedoman pelaksanaan pelantikan / protokoler pelantikan yang telah ditetapkan oleh Dirjen Badilag MA RI.

Prosesi acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Hakim diawali dengan menyayikan Indonesia Raya, Hymne Mahkamah Agung, pembacaan surat keputusan, pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan sebagai hakim, penandatanganan berita acara serta pembacaan dan penandatanganan pakta integritas.

Dalam sambutan singkatnya Moh. RIvai, S.HI.,MH., Wakil Ketua Pengadilan Agama Soe menyampaikan Alhamdulillah selamat atas pelantikannya sebagai hakim Pengadilan Agama Soe, mari Bersama-sama mengukir karya nyata bagi kemajuan Pengadilan Agama Soe. Kota Soe secara umum bukanlah tempat yang asing bagi saudara Hamdi karena sebelumnya sudah pernah melaksanakan habituasi di Pengadilan Agama Soe. Sekali lagi selamat salam buat keluarga meskipun istri sudah menyertai di Soe tapi tidak bisa hadir karena kondisi wabah yg melanda negeri kita tercinta.

Dalam akhir acara ditutup dengan doa yang disampaikan oleh Abubakar Alboneh, S.H., (Panitera Pengadilan Agama Soe) selanjutnya pemberian ucapan selamat tanpa jabat tangan, foto bersama dan tentunya tetap menjaga jarak aman.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice