Sambut WBBM Tahun 2023, PA Tangerang telah merampungkan pengisian Lembar Kerja Evaluasi (LKE) dan mencapai skor nilai mandiri 99,34 pada aplikasi Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas (PMPZI) Mahkamah Agung RI sehari sebelum closing, Kamis (02/03/2023).

Penilaian mandiri pada Aplikasi PMPZI Mahkamah Agung RI dilaksanakan setelah adanya instruksi dari Dirjen Badilag melalui surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor : 648/DjA/OT.00/2/2023 tanggal 22 Februari 2023 perihal “Penilaian Mandiri Pelaksanaan ZI dan Pengusulan Satuan Kerja WBK/WBBM.
Skor 99,34 tersebut adalah skor tertinggi penilaian mandiri semenjak dilakukannya penilaian mandiri pembangunan Zona Integritas tahun 2016. Hal ini membuktikan bahwa Pimpinan dan Aparatur Pengadilan Agama Tangerang secara konsisten dan berkelanjutan meningkatkan pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas untuk mewujudkan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

“Kesuksesan Pengadilan Agama Tangerang dalam menyelesaikan penginputan eviden pada 6 Area Pengungkit, 6 Area Reform dan Hasil pada aplikasi PMPZI dengan memperoleh skor 99,34 merupakan kolaborasi dan kerja keras dari superteam Zona Integritas Pengadilan Agama Tangerang selama ini, oleh karena itu saya selaku Pimpinan dan Ketua Tim ZI sangat mengapresiasi superteam Zona Integritas Pengadilan Agama Tangerang yang PRIMA. Saya yakin usaha tidak akan mengkhianati hasil, sehingga kita harus optimis bahwa tahun ini kita akan mendapatkan predikat WBBM” pungkas Yang Ariani, S.Ag., M.H. selaku Ketua Tim Zona Integritas pada rapat monev ZI.
By: UIS