logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PTA Pekanbaru Mulai Laksanakan Cross Controlling System Binwas

Pekanbaru|www.pta-pekanbaru.go.id

Sesuai dengan program Cross Controlling System Binwas (CCS Binwas) yang telah dicanangkan oleh Sektretaris PTA Pekanbaru Yohan Fauzi Yulises, S.Ag., MH dalam Rancangan Proyek Perubahan Diklat Pim Tk. II Angakatan I Mahkamah Agung RI dengan melibatkan Staf Pelaksana untuk meningkatkan kemajuan kinerja pengawasan di PTA Pekanbaru, melalui surat tugas Nomor W4-A/1642/PS.01/11/2016 tangal 8 Nopember 2016 telah ditunjuk tim dan jadwal pelaksanakan CCS Binwas di PTA Pekanbaru.

Objek pemeriksaan dibagi untuk bagian kepaniteraan yaitu administrasi dan register perkara, keuangan perkara, laporan perkara, minutasi/ kearsipan perkara dan sub bagian Kepaniteraan Banding, dan untuk bagian kesekretariatan yaitu Sub Bagian Keuangan dan Pelaporan, Sub Bagian Kepegawaian dan TI, Sub Bagian Tata Usaha dan Rumah Tangga, Sub Bagian Rencana dan Program.

CCS Binwas dijadwalkan dilaksanakan dari tanggal 10 s.d 17 Nopember 2016. Diharapkan dalam rentang waktu tersebut, tim yang telah dibentuk dan dijadwalkan dapat melaksanakan dan menyelesaikan pengawasan bidang di PTA Pekanbaru.

Tim pemeriksa Keuangan Perkara menjadi tim pertama yang telah melaksanakan tugasnya pada hari Kamis tanggal 10 Nopember 2016, dengan Ketua Tim Pemeriksa Hakim Tinggi Drs. H. Maharnis, SH., MH, Sekretaris pemeriksa Wakil Panitera Dra. Meiniza Mukhtar, MH dan Administrator Pemeriksa Staf Pelaksana Kepaniteraan Banding Wirdatul Jannah, SH. Pemeriksaan antara lain menyangkut mengenai keuangan perkara, buku jurnal keuangan perkara, buku Penerimaan Hak Kepaniteraan (PNBP) Tingkat Banding, bukti-bukti pengiriman PNBP, bukti-bukti pengeluaran ATK Banding, bukti pengirimann surat melalui pos, SK-SK yang berkaitan dengan Kepaniteraan Banding dan tentang biaya insentif pengelola biaya proses.

Diharapkan dengan adanya pengawasan bidang ini dapat meningkatkan kinerja di tiap sub bagian. Ketelitian dalam pelaksanaan tugas merupakan hal yang harus dipenuhi oleh tiap pegawai.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice