logo web

Dipublikasikan oleh PTA Medan pada on .

1

Maksud dan tujuan pembangunan zona integritas antara lain adanya perubahan pola pikir dan budaya kerja. Artinya, setiap aparatur pengadilan harus melakukan perubahan terhadap kinerja yang dilakukan selama ini menuju arah yang lebih baik. Guna mendukung perubahan kinerja tersebut sudah barang tentu harus disertai dengan suasana lingkungan kerja yang bersih dan nyaman sehingga bersemangat melaksanakan tugas.

Sehubungan dengan hal tersebut di atas, PTA Medan melakukan penilaian kebersihan dan kenyamanan ruangan kerja yang dilaksanakan oleh Tim penilai eksternal. Sengaja dipilih Tim eksternal yang melakukan penilaian agar didapatkan objektifitas penilaian itu sendiri.

2

“Sengaja kami pilih Tim penilai eksternal agar nilainya objektif,” kata Wakil Ketua PTA Medan H. Zulkarnain sebagai Ketua pembangunan zona integritas.

Kategori penilaian ruangan kerja melalui pendekatan 5 RIN yaitu resik, ringkas, rapi, rawat dan rajin. Resik yaitu memisahkan barang yang diperlukan dan menyingkirkan yang tidak diperlukan. Sedangkan rapi yaitu menyimpan barang sesuai dengan tempatnya. Dan resik adalah membersihkan tempat lingkungan kerja. Rawat yaitu mempertahankan hasil yang telah dicapai dan Rajin artinya disiplin.

2 3 5

Tim penilai eksternal terdiri dari 3 (tiga) orang yaitu Hj. Roslaini Dalimunthe, Binti Talmidzah dan Hj. Salbiah. Tim penilai ini melaksanakan penilaian pada hari Senin (19/04). Mereka mendatangi ruangan demi ruangan untuk melihat dan menyaksikan sendiri tentang kondisi dan keadaan ruangan yang dinilai.

Ketua PTA Medan H. Abd. Hamid Pulungan memberikan apresiasi dan dukungan kepada Tim penilai eksternal dan berharap semoga Tim penilai melaksanakan tugasnya dengan baik. Dirinya berharap dengan adanya penilaian ruangan tersebut akan berlomba-lomba untuk membersihkan ruangan masing-masing sehingga bersih dan nyaman.

“Saya senang dan mendukung sepenuhnya pelaksanaan penilaian ruangan ini semoga termotivasi untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan ruangan kerja sehingga bersemangat dalam melaksanakan tugas,” ujar H. Abd. Hamid Pulungan.

6

“Ayo, ciptakan ruangan yang bersih dan nyaman karena bersih itu adalah bagian dari iman,” tandas H. Abd. Hamid Pulungan. (ahp)

 

 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice