logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Pengantar Tugas Pegawai, KPA Sekayu: Tetap Jaga Silaturahmi dan Saling berbagi Informasi dan Pengetahuan

Sekayu | pa-sekayu.go.id

Kamis (13/06/19) bertempat di ruang pertemuan, keluarga besar PA Sekayu melaksanakan halal bihalal sekaligus pengantar tugas wakil ketua, Hakim, dan Pegawai PA Sekayu yang baru-baru ini mutasi ke Pengadilan Agama lain, yang masih dalam wilayah Pengadilan Tinggi Agama Palembang.

Mereka adalah Suryadi, S.Ag., S.H., M.H., yang sebelumnya adalah wakil ketua Pengadian Agama Sekayu, kini ia dipromosikan menjadi orang nomor satu di Pengadilan Agama Prabumulih. Lalu ada Zulfahmi Mulyo Santoso, S.E.I, M.H. dan Muhammad Choiruddin, S.H.I. yang masing-masing dipromosikan menjadi Hakim PA Muara Enim dan hakim PA Gunung Sitoli. Lalu ada Azuardi Rizal, S.Si., Teddi Nuansyah, S.H. dan Doni, S.H. masing-masing menjadi Kasubbag IT PA Muara Enim, Kasubbag Umum dan Keuangan PA Baturaja dan staf pada Pengadilan Agama Pangkalan Balai. Terakhir ada ibu Emidawati, S.H., yang secara resmi sejak awal Januari 2019 lalu, telah melaksanakan purnabakti dari PA Sekayu setelah sekian lama mengabdi di PA tercinta itu.

Acara yang diawali dengan pembacaan doa itu, terlaksana dengan baik dan cukup khidmat bagi keluarga besar PA Sekayu, terlebih ketika Amiramza, seorang hakim senior di PA Sekayu menyampaikan kesannya kepada rekan-rekan yang akan pindah itu, ia benar-benar terkesan dengan rekan-rekan yang mutasi itu, setelah cukup lama bergaul, bersosialisasi dengan mereka, ternyata kesannya banyak sekali, pun informasi dan pengetahuan yang diperoleh juga tidak sedikit dari rekan-rekan itu.

Dengan bahasa yang indah, pun dengan makna yang begitu dalam, ia mengungkapkan pesan dan kesannya kepada rekan-rekannya itu. "Saudaraku, kita tidak perlu berdebat untuk sesuatu yang sepele. Perjalanan kita bersama amat singkat. Kalau kita tahu bahwa perjalanan hidup ini begitu singkat, maka kita tidak akan mau membuang tenaga dengan terus mengeluh, merasa tidak puas, bersikap mencari-cari kesalahan. karena semua hanya membuang waktu kita di perjalanan yang singkat ini.

Apakah seseorang sudah melukai bahkan Menghancurkan hati kita? Tetaplah tenang, perjalanan hidup kita terlalu singkat. Apakah seseorang Sudah Mengkhianati kita, mengejek kita, menipu atau bahkan menghina kita? Tetaplah tenang, maafkan mereka, karena perjalanan hidup kita sangat singkat. Apapun masalah yang dibuat oleh orang lain kepada kita, mari kita selalu ingat bahwa perjalanan hidup kita sangat singkat. 

Tidak seorang pun yang tahu kapan perjalanan hidupnya akan berakhir. Tidak ada orang yang tahu kapan dia akan tiba di pemberhentian bis yang berikutnya. Perjalanan hidup kita bersama sangat singkat."

Mari kita saling memberikan kebahagiaan kepada keluarga dan teman-teman kita. Mari kita saling menaruh hormat, saling berbuat baik dan saling memaafkan satu dengan yang lain. Mari kita isi hidup ini dengan rasa syukur, bahagia dan selalu berbuat baik untuk sesama. Hidup adalah waktu, hargai waktu yang tersisa, jalani hidup dengan penuh rasa syukur dan kebahagiaan.

Selalulah berbuat baik,  Selalulah menolong sesama, Jangan pernah bersikap paling benar, dan berhentilah membicarakan kejelekan saudara-saudara kita, teman dan sahabat kita. Nikmatilah hidup dan isi setiap detik, menit, jam, dan hari-hari kita dengan kebaikan terutama dengan keluarga dan orang disekitar kita, bahagiakan mereka semua selagi kita masih punya waktu.Jangan simpan kebencian, dendam, kepahitan dan kejelekan orang lain. Lihatlah Kebaikan, dan Lupakan Kesalahan orang lain. Tetaplah kita menjadi orang baik sampai akhir hidup kita. Kalau kami pernah menyakiti hati rekan-rekan sekalian, meski tanpa kami sengaja, kami mohon untuk dimaafkan, bila sahabat-sahabata sekalian pernah menyakiti hati kami, kamipun sudah maafkan semua, karena perjalanan hidup kita ini terlalu singkat.

Hari ini, jiwa dan naluri kita mungkin terluka atas perpisahan raga, namun percayalah, hati kita akan selalu terikat, Jalinan ukhuwahnya akan semakin erat, semakin jauh ragamu melangkah, semakin hatimu mendekat. Perkuatlah langkah, yakinkan diri dan hati, hari esok pasti lebih cerah, hari esok adalah harapan yang harus diraih, Pandanglah dengan senyuman yang lebar, tataplah dengan wajah yang ceria, hari esok adalah bahagia. Yakinlah, cinta dan cita kita selalu bersatu. kita akan bersatu selamanya, dalam cahaya persahabatan ini. 

Segala rindu yang akan muncul, segala nafas yang akan berhembus, segala harapan yang akan kita raih, segala langkah yang akan kita ayunkan, yakinlah disana ada sukses. Di sana ada keberkahan, dan di sana pasti ada cinta dan rasa. Selamat melanjutkan langkahmu sahabat, selamat berjumpa lagi di tangga kesuksesanmu, dalam senyum yang lebih bahagia dan indah. Terima kasih sudah menjadi teman baik kami, Terima kasih sudah menjadi sahabat karib kami, Terma kasih sudah menjadi keluarga kami. Terima kasih sudah menjadi bagian dari jalan hidup kami, Maafkan semua kesalahan kami, Maafkan segala kekurangan kami. Selamat jalan sahabat. Demikian Amir mengungkapkan kesan-kesan dan pesannya.

Lalu dilanjutkan oleh Suryadi, S.Ag., S.H., M.H. yang didaulat untuk mewakili menyampaikan kata-kata perpisahan dalam acara pengantar tugas itu. Ia menyampaikan pertama permohonan maaf kami jika selama bertugas di PA Sekayu, sikap dan tutur kata yang tidak sesuai dengan keinginan rekan-rekan sekalian.

Semua itu tidak lain adalah untuk kemajuan PA Sekayu. "Secara pribadi, saya, yang kurang lebih 5 bulan bergaul dengan rekan sekalian, saya merasa banyak kekurangan, terlebih lagi ada gesekan-gesekan, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Kedua, ucapan terima kasih. Selama kami bergabung, kami sangat berterima kasih dengan kawan-kawan di PA Sekayu. Rekan-rekan itu, ketika diajak untuk maju dan bekerja sama, cepat direspon.

Jadi sekali lagi kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kerjasama itu. Ketiga, pesan kami, selama kita berpisah, berpisah itu karena tugas, kami berharap jalinan silaturahmi tidak putus, walaupun ada yang keluar grup. Jalinan silaturahmi tetap terjaga, walupun berpisah tempat tugas dimanapun," ujar Ketua PA Prabumulih.

Dan sebagai penutup sambutan, Ketua PA Sekayu menyampaikan, pertama, karena kegiatan kita ini masih dalam konteks lebaran, yang juga masih dalam bulan syawal, maka tidak ada salahnya jika saya mengawali sambutan ini dengan mengucapkan minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir batin kepada rekan-rekan semua. Kedua, atas nama pimpinan PA Sekayu, saya mengucapakan selamat datang di PA Sekayu dan terima kasih banyak telah memenuhi undangan kami, kendatipun ada sebagian dari rekan-rekan itu, sudah melaksanakan tugas di PA baru, dan itu cukup jauh jaraknya dari PA Sekayu ini, tapi tetap bersedia hadir dan memenuhi undangan kami. 

Ketiga, kami keluarga besar PA Sekayu mengucapkan terima kasih banyak atas usaha dan kerjasama rekan-rekan selama di PA Sekayu, dan kerjasama itu terbukti dan membuahkan hasil yang cukup signifikan terhadap perkembangan dan kemajuan PA Sekayu. 

Keempat, kami juga berpesan, kendatipun nanti kita tidak pada tempat kerja yang sama, pada satker berbeda, mohon silaturahmi tetap kita pertahankan dan kita jaga, lebih dari itu kami juga mohon sharing informasi dan pengetahuan, sehingga instansi kita bisa sama-sama maju dan bisa menjalankan program dengan baik. Terakhir, mohon maaf yang sebesar-besarnya terhadap penyambutan, penempatan dan penyajian kami yang kurang memuaskan rekan-rekan yang jauh-jauh datang untuk memenuhi undangan kami.

Setelah beberapa sambutan, acara lalu dilanjutkan dengan pemberian cindramata dan ucapan selamat. Ala kulli hal, buat rekan-rekan sekalain, selamat bertugas di tempat baru, semoga selalu dianugrahi oleh Allah Swt dengan kesehatan dan kekuatan untuk mengenban amanat baru, sukses dan penuh barokan. (Humas PA Sekayu)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice