Pandan, Tapanuli Tengah | pa-pandan.go.id (14/2/2022)
Senin, 14 Februari 2022 - Alhamdulillah, Pengadilan Agama Pandan kembali memberikan prestasi yang membanggakan. Berita gembira ini berasal dari Penetapan Hasil Asessment Akreditasi Penjamin Mutu Peradilan Agama Tahun 2021 dimana Pengadilan Agama Pandan meraih Predikat “A” Excellent. Prestasi ini membuktikan bahwa Pengadilan Agama Pandan mampu mempertahankan prestasinya dalam meraih “A” Excellent sejak tahun 2018.
Berdasarkan surat Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI nomor: 531/DJA.3/HM.00/2/2022 tanggal 9 Februari 2022 tentang Hasil Rapat Komite Keputusan Akreditasi Penjamin Mutu Peradilan Agama Tahun 2021 dimana Pengadilan Agama Pandan meraih predikat “A***” yang artinya nilai yang diraih diatas 90.
Berita ini tentu saja sangat menggembirakan bagi seluruh Aparatur Pengadilan Agama Pandan, terlebih sebelumnya seluruh Aparatur Pengadilan Agama Pandan telah berusaha sebaik-baiknya dan saling bekerjasama dalam meningkatkan kualitas pelayanan Pengadilan Agama Pandan agar dapat terus mempertahankan predikat “A” Excellent.
“Alhamdulillah Pengadilan Agama Pandan dapat mempertahankan predikat “A” Excellent, terima kasih kepada seluruh Pegawai Pengadilan Agama Pandan yang telah berpartisipasi dan terus berupaya dalam membawa Pengadilan Agama Pandan menjadi lebih baik lagi kedepannya”, ungkap Ketua Pengadilan Agama Pandan, Encep Solahuddin. (lak)
“PA Pandan Mempesona”