logo web

Dipublikasikan oleh Admin Badilag pada on .

Penandatanganan Pakta Integritas dan Kontrak Kinerja, Langkah Awal Pengadilan Agama Banyumas Menuju WBK Tahun 2021

1

Rabu, 20 Januari 2021. Di awal tahun 2021, Pengadilan Agama Banyumas mengadakan penandatanganan pakta integritas untuk Pimpinan, seluruh Hakim, Pejabat Kepaniteraan dan Kesekretariatan, para ASN dan PPNPN Pengadilan Agama Banyumas. Penandatanganan pakta integritas tersebut sebagai langkah awal Pengadilan Agama Banyumas dalam pembangunan Zona Integritas menuju WBK (Wilayah Bebas Korupsi) di tahun 2021. Disamping penandatanganan pakta integritas, juga diadakan pembinaan oleh Pimpinan serta acara tasyakuran keluarga besar Pengadilan Agama Banyumas. Acara dilaksanakan di ruang rapat dan diikuti oleh seluruh Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional, para ASN dan PPNPN Pengadilan Agama Banyumas.

Acara dimulai dengan ikrar bersama pembacaan pakta integritas dan kontrak kinerja yang didahului oleh Ketua Pengadilan Agama Banyumas Dra. Hj. SUHAIMI, M.H. dan diikuti oleh Para Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional, ASN dan PPNPN Pengadilan Agama Banyumas. Setelah ikrar bersama selesai, dilanjutkan dengan penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja Aparatur yang diawali oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Banyumas Akhmad Kholil Irfan, S.Ag., S.H., M.H, dan diikuti para Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional, ASN serta PPNPN Pengadilan Agama Banyumas. Acara berlangsung dengan tertib dengan memperhatikan protokol kesehatan.

2

Kemudian acara dilanjutkan dengan pembinaan oleh Ketua Pengadilan Agama Banyumas Dra. Hj. SUHAIMI, M.H., beliau menyampaikan “Pakta integritas sangat penting diterapkan dalam melaksanakan tugas, karena merupakan sebuah komitmen, sikap dan kejujuran kita yang sudah diikrarkan dan ditandatangani bersama” imbuhnya. Selain itu beliau juga menyampaikan program prioritas Dirjen Badilag Tahun 2021 diantaranya penggunaan gugatan mandiri, e-court dan e-litigasi untuk ditingkatkan kembali serta penilaian baru Aplikasi SIPP tahun 2021 yang menggunakan sistem pernilaian yang berbeda dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yaitu sistem penilaian e-dokumen yang diupload pada aplikasi SIPP. Dalam penilaian SIPP ini ibu Ketua Pengadilan Agama Banyumas mengamanahkan kepada bapak Wakil Ketua Akhmad Kholil Irfan, S.Ag., S.H., M.H selaku koordinator Tim Satgas SIPP Pengadilan Agama Banyumas untuk berkoordinasi bersama Tim Satgas SIPP dan membuat strategi lebih lanjut untuk menghadapi penilaian SIPP di tahun 2021.

Setelah pembinaan dan pengarahan dari Ketua selesai, dilanjutkan dengan acara tasyakuran Pengadilan Agama Banyumas. Acara ini dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur keluarga besar Pengadilan Agama Banyumas atas capaian kinerja yang telah dicapai pada tahun 2020 dan kelancaran dalam melaksanakan tugas dimasa pendemi Covid-19 ini. Acara dimulai dengan do’a bersama yang dipimpin oleh Panitera Pengadilan Agama Banyumas Mokhamad Farid, S.Ag, M.H. dan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng secara simbolis dan makan bersama segenap aparatur Pengadilan Agama Banyumas.

Alhamdulillah acara berlangsung dengan lancar dan khidmat, semoga keluarga besar Pengadilan Agama Banyumas selalu diberikan keberkahan dan kemudahan dalam melaksanakan tugas di tahun 2021 ini, selain itu juga dapat terhindar dari virus Covid-19 yang sedang melanda khususnya di wilayah Kabupaten Banyumas dan sekitarnya. (Fnd)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice