logo web

Dipublikasikan oleh Pengadilan Agama Sarolangun pada on .

PA Sarolangun Ikrar dan Penandatanganan Bersama Fakta Integritas Tahun 2020

Sarolangun – Kamis 06 Januari 2020 di Pengadilan Agama Sarolangun, melaksanakan Ikrar dan penandatanganan Pakta Integritas diruang sidang Pengadilan Agama Sarolangun, dalam hal tersebut semua Pegawai PA. Sarolangun melaksanakan Penandatanganan. 

 Berhubung ada nya kegiatan persidangan maka acara penanda tanganan Pakta Integiritas di laksanakan pada pukul 14:30 agar tidak mengganggu kegiatan pelayanan, aparatur Pengadilan Agama Sarolangun melaksanakan Penandatanganan Pakta Integritas, penanda tanganan dimulai dari pegawai dan tenaga Honorer kemudian dilanjutkan Pimpinan Aparatur Pengadilan Agama Sarolangun dalam rangka mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi di Pengadilan Agama Sarolangun.

Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung, sambutan bapak Ketua Pengadilan Agama Sarolangun, Korik Agustian, S.Ag., M.Ag, dilanjutkan dengan Pembacaan Pakta Integritas di pimpin oleh Wakil Ketua M. Fathnan, S.Ag., MHI dan kemudian Penandatanganan Pakta Integritas oleh 4 (empat) pilar pimpinan dan seluruh aparatur Pengadilan Agama Sarolangun.

Dalam Sambutannya ketua Pengadilan Agama Sarolangun Mengatakan seluruh Aparatur Pengadilan Agama Sarolangun wajib menjaga Integritas sebagaimana yang tertuang dalam Pakta Integritas yang telah di tandatangani. (SA.Jurdilaga/RR.Editor)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice