logo web

Dipublikasikan oleh PA Serang pada on .

Serang-PAS, Usai melaksanakan apel Senin pagi pada tanggal 23 Mei 2022, Ketua Pengadilan Agama Serang Dra. Hj. Jubaedah, SH., MH., didampingi oleh Wakil Ketua MHD. Harmaini, S.Ag., SH., dan Panitera Drs. Baehaki, M.Sy., memberikan pembinaan kepada jajaran Kepaniteraan Pengadilan Agama Serang.

Pembinaan teknis dan administrasi ini berfokus pada peningkatan penggunaan SIPP di Pengadilan Agama Serang.

Dari hasil Rapor Penanganan Perkara yang dilakukan oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama (BADILAG) MARI, PA Serang masih berada di peringkat rendah dalam kategori kelompok II (1.001 sampai 2.500 perkara).

Dengan kondisi demikian, pimpinan Pengadilan Agama Serang memberikan pembinaan agar para pengguna (user) SIPP, baik oleh Panitera Muda, Panitera Pengganti, Jurusita/Jurusita Pengganti agar lebih aktif menginput setiap data sesuai dengan menu dan tupoksinya.

Disampaikan oleh Wakil Ketua, masih banyak terdapat perkara yang belum BHT (Berkekuatan Hukum Tetap) karena masih belum tertibnya penyampaian Pemberitahuan Isi Putusan oleh Jurusita/Jurusita Pengganti serta berkas yang masih tersimpan di Panitera Pengganti.

Selain diikuti oleh bagian Kepaniteraan, pembinaan kali ini juga dihadiri oleh mediator non hakim, keterlibatan mediator dalam pembinaan kali ini adalah untuk menjembatani antara mediator dengan panitera pengganti dalam menginput data pada sipp terkait laporan hasil mediasi.

Pembinaan berakhir tepat pukul 10.30 WIB, dengan adanya pembinaan ini, diharapkan adanya kerjasama pada setiap pengguna SIPP, agar SIPP Pengadilan Agama Serang lebih baik lagi dan memperbaiki peringkat dalam rapor penilaian baik mingguan, bulanan maupun pada akhir tahun.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice