Peletakan Batu Pertama, Tandai Pembangunan Gedung PA Gedong Tataan
Gedong Tataan-Humas (30/06/2022) Acara peletakan batu pertama dimulai pada pukul 08.00 dan acara dibuka dengan menyanyikan lagu Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan di ikuti Lagu Hymne Mahkamah Agung. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Pengadilan Agama Gedong Tataan.
"Ucapan sangat terima kasih kepada Bapak Bupati Pesawaran yang telah memberikan hibah tanah untuk pembangunan gedung kantor Pengadilan Agama Gedong Tataan dan menyampaikan anggaran pembangunan dan proses pembangunan gedung sampai saat ini" ujar Bapak Nadimin, S.Ag., M.H.
Selanjutnya para hadirin mendengarkan sambutan yang disampaikan oleh Bapak Dr. Drs. H. Pelmizar, M.H.I. Ketua Pengadilan Tinggi Agama Bandar Lampung beliau menyampaikan agar menjaga kekompakan, keharmonisan antara instansi pemerintah daerah dengan instansi vertikal. Dan terakhir beliau berpesan kepada para hakim dalam menerima, memeriksa dan memutus perkara agar berlaku adil terutama dalam berijtihad dalam proses penyelesaian hukum.
Acara kemudian dilanjutkan oleh sambutan dari Bapak H. Dendi Ramadhona, S.T., M. Tr.I.P. Bupati Pesawaran juga memberikan dukungan dan harapan bahwa dengan pembangunan gedung baru ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat sebagai pencari keadilan.
Kemudian acara dilanjutkan dengan pembacaan do’a oleh Ketua MUI Pesawaran Bapak KH Endang Zainal Khaidir yang pada intinya semoga dalam pembangunan gedung baru ini dapat berjalan lancar dan tujuan dibangunnya gedung baru ini juga semoga dapat tercapai untuk membangun Peradilan yang Agung.
Setelah acara ditutup oleh pembawa acara, diakhiri dengan peletakan batu pertama oleh KPTA Bandar Lampung, Bupati Pesawaran dan KPA Gedong Tataan yang menandai dimulainya pembangunan gedung dan foto bersama seluruh unsur ForKoPimDa.