logo web

Dipublikasikan oleh Noprizal pada on .

Pelepasan ASN Purnabakti, Ini yang Dilakukan Warga PA Sungai Penuh

Sungai Penuh | PA Sungai Penuh

Harum Sahar, S.E terakhir merupakan Fungsional Umum Pengadilan Agama Sungai Penuh telah mengakhiri karirnya sebagai ASN.

Hal itu ditandai dengan dilaksanakan acara perpisahan yang digelar Jumat (05/07/2019) sore di ruang Cakra I PA Sungai Penuh.

Tidak seperti biasanya, kali ini Pengadilan Agama Sungai Penuh di bawah kepemimpinan Ikhsanuddin, S.H usai acara perpisahan langsung mengantarkan Harum Sahar, S.E ke kediaman pribadinya di kelurahan Pondok Tinggi, Kota Sungai Penuh.

Dengan menggunakan kendaraan dinas Ketua PA Sungai Penuh, Harum Sahar berserta istri langsung diantar oleh seluruh warga PA Sungai Penuh sampai ke depan pintu utama kediamannya.

Sampai di pintu kediaman Harum Sahar, Ketua PA Sungai Penuh menyampaikan kembali ucapan terima kasih kepada Harum Sahar dan keluarga yang telah mengabdikan diri kepada PA Sungai Penuh.

Diantarnya Pak Harum Sahar sampai ke kediaman merupakan pertanda kembalinya pegawai PA Sungai Penuh ke tengah masyarakat dengan nama besar dan nama baik sebagai pensiunan PA Sungai Penuh yang sukses sampai akhir masa pengabdian.

“Terimakasih Pak Harum Sahar atas pengabdiannya selama ini di PA Sungai Penuh,” ujar Ketua PA Sungai Penuh didampingi Ketua DYK PA Sungai Penuh nyonya Sutarti Ikhsanuddin.

Harum Sahar, didampingi istri tak kuasa menahan air matanya. Pasalnya dirinya tak pernah membayangkan akan diantar oleh seluruh warga PA Sungai Penuh pada hari perpisahan purnabakti.

“Ini merupakan penghormatan yang luar biasa kepada saya dan keluarga saya, saya tidak membayangkan akan diantar sampai ke pintu rumah saya. Saya rasa belum pernah ada di PA Sungai Penuh pegawai pensiun yang diantar sampai ke rumah, di bawah kepemimpinan Pak Ikhsanuddin, pegawai yang pensiun diberikan  penghormatan dengan diantar sampai pintu rumah, saya ucapkan terima kasih kepada keluarga bersa PA Sungai Penuh,” katanya. (Noprizal/Jurdilaga PA Sungai Penuh)

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice