logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Pelatihan dan Simulasi Penanganan Kebakaran di PA Tulang Bawang

Tulang Bawang | PA Tulang Bawang

Pengadilan Agama Tulang Bawang pada hari Jum’at tanggal 16 Agustus 2019 mengadakan Pelatihan dan Simulasi Penanganan Kebakaran di kantor. Dalam rangka kegiatan Akreditasi Penjaminan Mutu hal ini menjadi Evidence dari SOP (Standard Operating Procedure) tentang Pelatihan dan Simulasi Penanganan Kebakaran yang harus ada di Instansi Pengadilan Agama Tulang Bawang. Dimana dewasa ini tiap instansi Pemerintah maupun Swasta harus melengkapi SOP tentang Pelatihan dan Simulasi Penanganan Kebakaran ini.

Kegiatan ini diikuti semua anggota Keluarga Besar Pengadilan Agama Tulang Bawang, diadakan di kantor bekerjasama dengan Pemadam Kebakaran Kabupaten Tulang Bawang. Kegiatan ini mencakup bagaimana penanganan ketika terjadi kebakaran, tindakan pertama yang harus dilakukan, pemakaian APAR (alat pemadam api ringan), dan hal-hal yang perlu dilakukan ketika terjadi kebakaran. Beserta bagaimana menjaga lingkungan kerja untuk mencegah dan mengantisipasi kebakaran.

Selain menjadi Evidence dari SOP yang ada di kantor, kegiatan ini juga penting untuk diketahui bersama sebagai pengetahuan ketika menghadapi bencana.

Petugas yang melakukan simulasi dari Kesatuan Polisi Pamong Praja yaitu Bapak Rochbin Parasyad, S.E. selaku Kabid Linmas, Sugiman, S.E. Kasi Bina Potensi Masyarakat, Sertu Heri Iswanto Danton Damkar, Tobri dan Jismi Yuda Anggota Tim Damkar. Adapun Skenario Simulasi Kebakaran yaitu telah terjadi kebakaran di kantor Pengadilan Agama Tulang Bawang, pegawai yang lagi bekerja mulai berlarian dan membunyikan alarm serta meneriakkan ada kebakaran.

Para Pegawai langsung menuju titik kumpul di halaman kantor Pengadilan Agama Tulang Bawang, namun ternyata ada satu pegawai yang belum meninggalkan ruangan karena cedera. Kemudian 2 orang pegawai langsung berlari kedalam kantor untuk mengevakuasi pegawai yang masih berada di dalam kantor tersebut.

Kemudian setelah melakukan evakuasi para pegawai melakukan simulasi pemadaman api menggunakan karung goni basah dan juga menggunakan APAR. Selanjutnya Tim Damkar melakukan evaluasi tentang simulasi yang telah dilakukan.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice