logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Pelaksanaan Sita Eksekusi Oleh PA Bangkinang Berjalan Lancar

Bangkinang | PA Bangkinang

Senin tanggal 25 Mei 2015 Pengadilan Agama Bangkinang melaksanakan Sita Eksekusi terhadap perkara nomor : 0002/Eks-HT/2015/PA.Bkn, terhadap objek Hak tanggungan Bank Mega Syariah.

Setelah dipanggil untuk anmaning beberapa kali namun pihak Termohon Eksekusi tidak pernah hadir maka dilaksanakanlah Sita Eksekusi terhadap sebuah Perumahan Perumnas Cadika di Desa Ridan Permai, Bangkinang yang merupakan objek dari perjanjian hak tanggugan.

Sita Eksekusi ini dilaksanakan oleh tim eksekutor yaitu Misnuri sebagai Jurusita, Nurhakim SH dan Edy Efrizal, SH, MH., sebagai Saksi dan ikut serta juga Zamzami sebagai driver.

Sebelum ketempat objek sita eksekusi tim memberitahukan dan melapor kepada pimpinan dan setelah itu lansung menuju Kantor Desa Ridan Permai karena objek sita Eksekusi berada dalam wilayah hukum Desa Ridan Permai. Setelah dibuka di kantor Desa Ridan Permai tim lansung menuju kelokasi di perumnas Cadika Bangkinang yang juga didampingi oleh Aparat Desa setempat.

Setelah sampai di lokasi tim eksekutor dari Pengadilan Agama Bangkinang dan Pemohon Eksekusi lansung melakukan Sita Eksekusi yang tidak hadiri oleh Termohon Eksekusi.

Pelaksanaan Sita Eksekusi Alhamdulillah berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan dan kendali berarti, karena memang Termohon Eksekusi tidak pernah hadir mulai dari proses Anmaning sampai dilaksanakan Sita Eksekusi pada hal telah diberitahukan dengan relaas Panggilan oleh juru sita Pengadilan Agama Bangkinang. Ini tentu menjadi sinyal bahwa Termohon Eksekusi sudah tidak memiliki itikad baik untuk menyelesaikan permasalahan ini sehingga Sita Eksekusi ini dilaksanakan.

Setelah semua telah selesai dilaksanakan maka tim Eksekutor dari Pengadilan Agama Bangkinang kembali ke kantor dan melaporkan tentang pelaksanaan dilapangan yang berjalan dengan lancar...oleeh Edy_efrizal@ocuuu

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice