logo web

Dipublikasikan oleh pajs pada on .

Pelaksanaan Monitoring dan evaluasi WBBM Pengadilan Agama Jakarta Selatan

Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) merupakan program Mahkamah Agung RI, yang mau tidak mau harus dilaksanakan oleh seluruh badan peradilan dibawahnya.

Pengadilan Agama Jakarta Selatan yang merupakan salah satu badan peradilan di bawah Mahkamah Agung, untuk tahun 2020 salah satu satker yang diusulkan memperoleh WBK/WBBM.

Pengadilan Agama Jakarta Selatan tahun 2020 salah satu satker yang diusulkan untuk memperoleh WBBM, siap bertekad agar predikat WBBM bisa diraih, dan ketua Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengharapkan dari semua area yang bertanggungjawab agar segera menyelesaikan eviden. 

Rapat monitoring dan evaluasi dilaksanakan pada hari rabu tanggal 6 Mei 2020 bertempat di ruang ketua Pengadilan Agama Jakarta Selatan, yang diikuti oleh Ketua, Wakil ketua, Hakim, Panitera, Sekretaris, Panitera Muda dan Pejabat Struktural, dan beberapa orang pegawai Pengadilan Agama Jakarta Selatan yang telah ditunjuk sebagai Tim WBBM.

Ketua Pengadilan Agama Jakarta Selatan dalam sambutannya menyatakan behwa beliau sangat risau dengan kinerja teman-teman masih banyak eviden yang belum ditindaklanjuti.

Diakhir rapat Ketua Pengadilan Agama Jakarta Selatan berharap agar dalam melaksanakan tugas harus ada kerja sama yang baik.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice