logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Para Pejabat PA Penajam dan PA Sendawar Dilantik Secara Serentak di PTA Kalimantan Timur

Samarinda | PA Penajam

Jumat (26/8/2018) PTA Kaltim menggelar acara pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap para pejabat PA Penajam yang baru diresmikan. Acara tersebut bertempat di ruang sidang utama PTA Kaltim dengan dihadiri oleh seluruh keluarga besar PTA Kaltim, seluruh ketua pengadilan agama yang berada di bawah yurisdiksi PTA Kaltim serta seluruh pejabat pengadilan agama yang baru diresmikan, yaitu PA Penajam dan PA Sendawar.

Pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap para pejabat PA Penajam dilaksanakan tepat hari kelima setelah Ketua Mahkamah Agung RI Yang Mulia Prof. Dr. M. Hatta Ali, S.H., M.H. meresmikan operasionalisasi 85 pengadilan baru pada tanggal 22 Oktober 2018 di Melounguane, Kabupaten Kepulauan Talaud, Provinsi Sulawesi Utara. PA Penajam merupakan salah satu dari 85 pengadilan yang baru diresmikan tersebut.

Tepat pukul 08.30 WITA, acara dimulai dengan terlebih dahulu melantik Reny Hidayati, S.Ag., M.H.I. sebagai Wakil Ketua PA Penajam dan A. Rukip, S.Ag. sebagai Ketua PA Sendawar dengan membacakan Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor 187/KMA/SK/IX/2018 tanggal 26 September 2018 tentang Promosi dan Mutasi Ketua, Wakil Ketua dan Hakim pada Lingkungan Peradilan Agama. Pelantikan dipimpin langsung oleh KPTA Kaltim, Yang Mulia Dr. H. Bunyamin Alamsyah, S.H.,M.Hum.

Setelah resmi dilantik, giliran Wakil Ketua PA Penajam, Reny Hidayati, S.Ag., M.H.I. melantik para hakim, para pejabat kepaniteraan dan para pejabat kesekretariatan. Kemudian dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan dan penandatanganan berita acara sumpah para pejabat yang dilantik. Acara selanjutnya disusul dengan penandatanganan pakta integritas secara simbolis yang diwakili seorang hakim dari kalangan hakim (Bapak Ismail, S.H.I.), panitera dari kepaniteraan (Bapak Drs. Karani Kutni) dan sekretaris dari kesekretaritan (Bapak Arbain, S.H.).

Setelah itu, giliran Ketua PA Sendawar, A. Rukip, S.Ag. pula melantik para hakim, para pejabat kepaniteraan dan para pejabat kesekretariatan PA Psendawar, yang dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan dan penandatanganan berita acara sumpah para pejabat yang dilantik.

Setelah serangkaian acara selesai dilakukan, acara dilanjutkan dengan menyampaikan amanat oleh Ketua PTA Kaltim. Dalam amanatnya, Ketua PTA Kaltim pertama-tama memberikan ucapan selamat kepada pejabat yang baru dilantik dan berharap agar dapat dengan cepat menyesuaikan diri di lingkungan satker masing-masing mengingat segala keterbatasan yang dialami oleh satker baru. Menurutnya, ini merupakan hari bersejarah untuk PTA Kaltim, karena acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan para pejabat PA Penajam dan PA Sendawar dilakukan secara serantak di balai sidang PTA Kaltim.

Beliau secara khusus mengucapkan selamat kepada Ketua PA Sendawar yang baru dilantik sekaligus menyampaikan harapannya. “Meskipun segala keterbatasan PA Sendawar, namun saya yakin ketua yang baru dilantik ini adalah seorang yang energik, penuh semangat, pekerja keras dan sosok yang berdisiplin, di samping murah senyum. Dengan segala atribut yang ada pada dirinya, saya yakin Ketua PA Sendawar mampu menjadikan PA Sendawar sejajar dengan pengadilan agama lainnya yang berada di wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara”, ujar Dr. H. Bunyamin Alamsyah, S.H.,M.Hum yang secara resmi menjadi Ketua PTA Kaltim pada tahun 2016 yang lalu itu.

Selanjutnya beliau mengucapkan selamat dan menyampaikan harapan kepada Wakil Ketua PA Penajam yang baru dilantik. “Saya yakin Saudari adalah orang yang tepat untuk menjadi nahkoda PA Penajam yang baru beroperasi ini. Tugas ini adalah amanah sekaligus karunia Allah yang Saudari sandang. Saudari menjadi orang pertama yang merintis PA Penajam. (Al-Fadhlu li al-mubtadi). Saya yakin Wakil Ketua PA Penajam yang baru dilantik sukses dalam menjalankan tugas mulia ini yang tentunya akan didukung penuh oleh Sekretaris PA Penajam (Bapak Arbain, S.H.),” ujar Dr. H. Bunyamin Alamsyah, S.H.,M.Hum yang tidak lama lagi akan mutasi ke PTA Banten.

Acara pelantikan yang sederhana namun penuh khidmat tersebut ditutup dengan pembacaan do’a, kemudian disusul dengan ucapan selamat dari seluruh tamu yang hadir, yang diawali oleh ucapan selamat dari Ketua PTA Kalimantan Timur, unsur pimpinan dan para hakim tinggi, kemudian diikuti oleh para ketua pengadilan agama se-Kaltim dan Kaltara dan seluruh kelurga besar PTA Kalimantan Timur. (IT - Hasan)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice