logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Ikuti Desk Evaluasi, PA Praya Tampilkan Performa Terbaik

Praya | pa-praya.go.id

Bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Praya, Selasa, 10 November 2020 sekitar Pukul 15.30 WITA, Tim Zona Integritas Pengadilan Agama Praya mengikuti evaluasi pembangunan Zona Integritas (desk evaluation).

Sesuai dengan surat Kemenpan RB nomor B/158/PW.03/2020 tanggal 3 November 2020 perihal pelaksanaan desk evaluasi Zona Integritas tahun 2020 dan Surat Edaran Mahkamah Agung RI Nomor 11 tahun 2020 tentang Pelaksanaan Desk Evaluasi Pembangunan Zona Integritas di Lingkungan Mahkamah Agung dan Badan Peradilan di bawahnya, Pengadilan Agama Praya melaksanakan desk evaluasi pembangunan Zona integritas.

desk zi 1KPA Praya Mempresentasikan pembangunan Zona Integritas

Hadir dalam dalam kegiatan desk evaluasi pembangunan Zona Integritas tersebut, Ketua Pengadilan Agama Praya Baiq Halkiyah, S.Ag., M.H di dampingi Ketua tim Zona Integeritas/Wakil Ketua Pengadilan Agama Praya Syafruddin, S.Ag., M.S.I, Panitera Drs. Ahmad, S.H., M.H, Sekretaris Rasyid Ridho, S.I.P. dan seluruh kordinator area Zona Integritas.

Ketua Pengadilan Agama Praya Baiq Halkiyah, S.Ag., M.H mengawali presentasi pembangunan Zona Integritas dengan memperkenalkan Tim Pembangunan Zona Integritas. Selanjutnya beliau menjelaskan Visi, Misi dan Motto Pengadilan Agama Praya. “ Motto adalah semboyan dan pedoman yang dipegang oleh seluruh Aparatur Sipil Negara. Motto kami adalah PRESTASI, Profesional, Responsif, Transparan, Akuntabel, Sahaja dan Integritas” tegas KKetua Pengadilan Agama Praya Praya.

Pada bagian lain paparan beliau, KPA Praya menjelaskan secara detail langkah langkah konkret dalam proses pembangunan Zona Integritas. Selain itu beliau menjelasakan secara detail gap perbandingan antara sebelum pembangunan Zona Integritas dengan setelah Zona integritas (before and after). “Pengadilan Agama Praya dulu dikenal sebagai Pengadilan Agama yang kumuh, kotor, arsip perkara tidak tertata dengan baik dan rapi, pegawai kurang perduli dengan kantor, tidak disiplin, kinerja rendah. Namun dalam waktu satu bulan, keadaan PA Praya berubah total. Sekarang PA Praya tampak bersih dan rapi, arsip tertata dengan baik, pegawai semakin peduli dengan kantor, prestasi kinerja satuan kerja semakin membaik” tegas beliau.

Kunci utama dari pembangunan Zona integritas adalah perubahan mind set dan culture set. Untuk melakukan perubahan secara revolusioner dan cepat, peran pimpinan yang menjadi role model dan agen perubahan. Perubahan pola pikir dan budaya dari yang lama menuju yang baru adalah titik awal perubahan di PA Praya.

Di bagian akhir paparannya, KPA Praya menampilkan testimoni dari pencari keadilan, tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Setelah presentasi selama 20 (dua puluh) menit , acara dilanjutkan dengan sesi Tanya jawab. Dalam sesi ini, dialog Tanya jawab berjalan dengan sangat baik dan suasana cair, karena tim Penilai atau penanya sangat tertarik dan antusias dengan paparan yang disampaikan oleh Tim PA Praya.

desk zi 2Foto Bersama Tim pembangunan Zona Integritas PA Praya

Beberapa pertanyaan yang diajukan oleh tim KemenpanRB dijawab dengan baik oleh Tim ZI PA Praya. Diantaranya adalah isu strategis yang ada di PA Praya terkait Tupoksi PA Praya. Isu yang diangkat adalah proses pelayanan bagi masyarakat tidak mampu (justice for poor)dan isu penanganan perkara Dispensasi Kawin seiring dengan maraknya kasus pernikahan di bahwa umur di masa pandemic covid19 dan Undang Undang Nomor 16 tahun 2019 tentang perubahan Undang Undang Nomor 1 tahun 1974 tentang Perkawinan.

Setelah berlangsung 1 (satu) jam, Acara desk evaluasi Zona Integritas diakhiri dengan ucapan rasa syukur atas terlaksananya acara dengan baik. Semua warga PA Praya berharap, semoga PA Praya lulus dalam evaluasi ini dan dapat meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi.(Tim IT PA Praya)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice