logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Kisaran Gelar Ekspose Hasil Pengawasan Hakim Pengawas Bidang

Kisaran | PA Kisaran

Pada Hari Rabu tanggal 27 Meil 2015, Pukul 14.00 Wib bertempat di ruang sidang Utama Pengadilan AgamaKisaran digelar rapat untuk menyampaikan ekspose hasil temuan hakim pengawas bidang Pengadilan AgamaKisarang. Hakim Pegawas Bidang (Hawasbid) melaksanakan pengawasaan triwulan pertama di tahun 2015 di masing-masing bidang berdasarkan Surat Keputusan ketua Pengadilan Agama Kisaran Nomor : W2-A11/15/PS.00/I/2015 tanggal 02 Januari 2015.

Sedianya pelaksanaan rapat ini akan dilaksanakan pada bulan April 2015 yang lalu, karena ada  (tiga) hakim selaku Hawasbid, sedang menjalani cuti dan adanya kesibukan kantor lainnya, sehingga pada hari itu yang dapat dilaksanakan gelar ekspose hasil Pengawasan, yang dipimpin langsung oleh Koordiantor Hakim Pengawas Bidang Drs. Said Safnizar, MH. Dimana sebelumnya telah minta izin pada Ketua PA Kisaran.

Dalam sambutan Ketua PA-Kisaran,  Drs. H. Munir, SH, M.Ag  menyampaikan bahwa Pengawasan ini bertujuan untuk melakukan audit atau pengawasan kinerja sekaligus pembinaan terhadap tugas pokok dan fungsi masing-masing urusan. Beliau menekankan bahwa” jangan dimaknai Pengawasan oleh Hakim Pengawas Bidang sebagai bentuk mencari-cari kesalahan akan tetapi sebagai bentuk penyempurnaan dan peningkatan kinerja di masing-masing urusan Pengadilan Agama Kisaran. pungkasnya
Dalam Acara ekspose Hasil temuan pengawasan oleh Hawasbid ini di ikuti oleh Ketua, seluruh hakim kecuali Drs. Hj. Nuraini, SH sedang dalam keadaan cuti sakit dan Wafa SHI sedang dalam cuti melahirkan, Pansek, Wapan, Wasek dan Pejabat Struktural dan Fungsional serta seluruh pegawai Pengadilan Agama Kisaran. Adapun Tim Hakim Pengawas Bidang Pengadilan Agama Kisaran yang menyampaikan ekspose  hasil pengawasannya adalah :

  1. Dra. Hj. Wardiyah, SH, Hakim Pengawas Bidang Administrasi  Umum, Khususnya bidang Perpustakaan dan Kebersihan lingkungan kantor
  2. Dra. Hj. Nikmah, Hakim Pengawas Bidang Administrasi  Perkara, Khususnya bidang Buku Register dan Arsip perkara
  3. Mhd Harmaini, S.Ag, SH, Hakim Pengawas Bidang Manajemen Peradilan dan Kinerja Pelayanan Publik, Khususnya bidang Pembinaan porsenil dan pelayanan masyarakat
  4. Drs. Ali Usman, Hakim Pengawas Bidang Administrasi  Persidangan dan Pelaksaan Putusan, Khususnya bidang Minutasi perkara dan Pelaksanaan Putusan
  5. Yedi Suparman, SHI, , Hakim Pengawas Bidang Administrasi  Perkara, Khususnya bidang Prosedur penerimaan perkara, Banding, Kasasi, PK, Keuangan dan Pelaporan  Perkara.
  6. H. Armansyah, Lc, MH, Hakim Pengawas Bidang Administrasi  Umum, Khususnya bidang Kepegawaian dan Keuangan ;
  7. Syafrul, SHI, M.Sy, Hakim Pengawas Bidang Manajemen Peradilan, Khususnya bidang Pengawasan dan Evaluasi Program kerja
  8. Mardha Areta, SH, Hakim Pengawas Bidang  Siadpa Plus dan IT (Web).

Sedangkan Laporan hasil Pengawasan Wafa’, SHI, Hakim Pengawas Bidang Administrasi  Umum, Khususnya bidang Pengelolaan surat menyurat dan inventaris, hanya dapat dibacakan, sedangkan Dra. Hj. Nuraini, SH, Hakim Pengawas Bidang Administrasi  Persidangan dan Pelaksaan Putusan, Khususnya bidang pembagian perkara, PMH, Proses pemeriksaan dan penyelesaian perkara, tidak ada laporannya karena sakit.

Acara perdana di PA Kisaran tahun 2015  ini merupakan progres yang luar biasa, dari pantauan tim it PA kisaran acara ekspose ini diberi kesempatan untuk saling memberi jawaban dan informasi yang riil, dimana dalam di ruang rapat menunjukkan antusiasme pegawai PA Kisaran terhadap ekspos hasil temuan.
Acara yang berlangsung sekitar 1.5  jam ini dimulai dengan penyampaian ekspos hasil temuan setelah itu dilanjutkan dengan diberikannya kesempatan hak jawab bagi  obyek pemeriksaan untuk mengklarifikasi hasil temuan hawasbid tersebut.

Pansek PA Kisaran H. Alpun Khoir Nasution, S.Ag, MH menyampaikan pada bidang yang perlu untuk dibenahi dan disempurnakan, diberi kontrak kinerja selama 1 (satu) minggu untuk menyelesaikan sebagaimana temuan dalam Hawasbid tersebut.

Arahan Ketua PA Kisaran Drs. H. Munir, SH, M.Ag menyatakan bahwa secara keseluruhan dari pemaparan hawasbid dan klarifikasi masing-masing urusan dapat dinilai baik, artinya tugas-tugas yang dilaksanakan telah sesuai dengan aturan yang ada, Meskipun ada beberapa temuan yang bersifat administratif yang harus segera di perbaiki oleh masing-masing bidang. Dan tak kalah menariknya masing-masing bidang membuat kontrak kinerja dengan pimpinan untuk memperbaiki hasil temuan untuk bidang kepaniteraan dan kesekretariatan di sepakati perbaikan dengan tempo 1 minggu, semoga dapat meningkatkan kinerja kita lebih baik pada waktu yang akan datang.

Setelah penyampaian hasil ekspose hawasbid PA Kisaran, Muhammad Ikbal Pulungan, A.Md Pegawai honorer sebagai operator Aplikasi Kepegawaian yang telah mengikuti pelatihan dan sosialisasi aplikasi Sikep untuk monitoring dan Evaluasi Data Kepegawaian, khususnya seluruh pegawai PA Kisaran harus telah diupdate datanya dalam 2 minggu mendatang.

Di akhir acara Koordinator Hawasbid PA Kisaran.  sebelum menutup Penyampaian ekspose tersebut, menyampaikan dan menghimbau agar semua yang menjadi temuan untuk segera ditindaklanjuti dan dapat diperbaiki serta disempurnakan sesuai dengan masukan dari Tim Hawasbid PA.Kisaran dan permintaan data pegawai yang belum lengkap agar segera dilengakapi sebagaimana yang telah dijelaskan oleh operator kepegawaian. Dan beliau akan tetap memantau hasil perbaikan dan tindak lanjut dari masing-masing satuan tugas. Untuk meminimalisir kesalahan dan temuan HAWASBID pada periode berikutnya.Said/pa-kisaran.net

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice